Daftar Harga Motor Bebek Yamaha, Mulai dari Rp 16 Jutaan
Yamaha Indonesia masih menjadi salah satu pabrikan yang menghadirkan motor tipe bebek. Apa saja pilihannya?
Yamaha Indonesia masih menjadi salah satu pabrikan yang menghadirkan motor tipe bebek. Meskipun peminatnya tak sebesar motor tipe matik, namun motor bebek masih memiliki penggemarnya tersendiri.
Yamaha pun memiliki beberapa jajaran motor bebek, seperti MX King 150, Jupiter MX 150, Jupiter Z1, serta Vega Force. Beragam pilihan kapasitas mesin juga tersedia, mulai dari 115 cc hingga 150 cc.
Baca Juga: Skutik Baru Yamaha Tengah Diuji, Diduga Bakal Dilengkapi Kamera Perekam
Tak hanya itu, Yamaha juga membekali motor ini dengan pilihan warna-warna menarik. Salah satunya yang diberikan pada MX King 150-nya. Motor bebek super ini memiliki pilihan warna livery MotoGP Monster Energy Yamaha.
Nah, kali ini OtoRider sajikan daftar lengkap harga motor bebek Yamaha per Juni 2020. Sekadar catatan, keseluruhan harga ini bersumber dari laman resmi Yamaha Indonesia dan merupakan harga on the road Jakarta.
Baca Juga: Tanda-Tanda V-Belt Motor Matik Harus Segera Diganti, Sudah Tahu?
Harga tersebut pun masih mungkin berubah tergantung dari kebijakan tiap dealer serta daerah tempat tinggal masing-masing. Berikut daftar pilihannya:
1. MX King 150 Rp 24.075.000
2. MX King 150 Doxou Version Rp 24.170.000
3. MX King 150 Monster Energy Rp 24.375.000
4. Jupiter MX 150 Rp 18.900.000
5. Jupiter Z1 Rp 18.110.000
6. Vega Force Rp 16.665.000