Dealer Yamaha Sumatera Hadirkan Promo Akhir Tahun!
Dealer Yamaha di sejumlah daerah Sumatera menghadirkan beragam promo menarik. Promo ini dihadirkan pada area Lampung, Palembang, dan Bangka.
Dealer Yamaha di sejumlah daerah Sumatera menghadirkan beragam promo menarik. Promo ini dihadirkan pada area Lampung, Palembang, dan Bangka. Penawaran yang diberikan juga termasuk pada produk terbaru, yakni All New Aerox dan Gear 125.
Di Lampung, selama bulan Desember 2020 ini Main Dealer PT Lautan Teduh menyediakan Down Payment (DP) spesial untuk All New Aerox dan Gear 125. Promo juga dihadirkan pada Mio S berupa diskon DP Rp 1 jutaan, diskon angsuran Rp 1,6 jutaan, serta hadiah tablet android dan gratis oli setahun. Pada pembelian WR 155R terdapat promo DP Rp 3,9 jutaan dan potongan tenor 3 bulan angsuran, serta mendapatkan jersey exclusive.
Di Palembang, Main Dealer PT Thamrin Brothers mengeluarkan Program MANTAP untuk pembelian Gear 125. Skutik 125 terbaru Yamaha itu mendapatkan promo berupa DP Rp 3,15 juta dan angsuran Rp 40 ribu per hari. Konsumen Yamaha All New NMax juga dapat penawaran khusus dengan potongan angsuran hingga RP 100 ribu.
Baca Juga: GALERI: Moto Guzzi V7 III Stone dan Racer 10th Anniversary
Selain itu terdapat beragam promo pada skutik 125 Yamaha seperti FreeGo, Mio S, dan Mio M3 untuk masyarakat Palembang. Pada ketiga varian FreeGo memiliki angsuran masing-masing Rp 30 ribu per hari dengan DP mulai dari Rp 1,5 Juta. Mio S dan Mio M3 bisa dibawa pulang dengan angsuran Rp 20 ribu per hari dan DP mulai dari Rp 900 ribu.
Terakhir di kawasan Bangka, Main Dealer CV Sumber merilis Gebyar Servis Undian Berhadiah. Di bulan Desemebr 2020 hingga Januari 2021, dealer ini membagikan hadiah menarik. Mulai dari sepeda lipat, hoodie, T-Shirt 46, helm, jas hujan, payung, hingga voucher service.
Baca Juga: Dibekali Mesin Baru, Seberapa Irit Konsumsi BBM Yamaha Gear 125?
"Di penghujung tahun 2020 ini Yamaha ingin mengapresiasi konsumen di wilayah Palembang, Lampung, dan Bangka. Kami harapkan ini dapat menjadi kado manis bagi konsumen yang ingin menggunakan motor Yamaha," ujar Hendra Wijaya selaku Chief Yamaha Territory VI dalam keterangan tertulis.