Desas-Desus Italjet Dragster Segera Mengaspal di Indonesia
Italjet Dragster merupakan motor skuter dengan kapasitas mesin yang cukup tangguh. Bahkan gosip sebelumnya menyebutkan, skuter kekar ini memiliki tenaga mencapai 19 dk.
Italjet Dragster merupakan motor skuter dengan kapasitas mesin yang cukup tangguh. Bahkan gosip sebelumnya menyebutkan, skuter kekar ini memiliki tenaga mencapai 19 dk. Angka tersebut merupakan hasil yang cukup mengejutkan untuk sebuah skuter.
Ternyata gosip lain beredar bahwa Italjet Dragster siap untuk mengaspal di Indonesia. Hal ini diketahui oleh OtoRider berdasarkan beberapa sumber terpercaya. Sayangnya sumber tersebut tidak dapat dipublikasi mengingat motor ini juga belum diluncurkan di Tanah Air.
Baca Juga: Yamaha Luncurkan Maxi Skuter Force 155 2020
Sejauh yang diketahui oleh OtoRider, skuter Italjet Dragster masih dalam pemesanan dari produsennya di Italia. Kabar lain juga menyebutkan skuter kencang ini akan dipasarkan di bawah perusahaan UTOMOCORP. Sayangnya belum dapat diketahui kapan motor ini akan diluncurkan dan segera mengaspal di Tanah Air.
Soal mesinnya, Italjet Dragster memiliki dua versi mesin, yakni 125 cc dan 200 cc. Keduanya menggunakan konfigurasi satu silinder berpendingin cairan. Pada versi 125 cc menghasilkan tenaga 14,9 dk dan torsi 12,5 Nm, sementara di versi 200 cc memiliki tenaga 19,8 dk dan torsi 17 Nm. Tenaga pada versi 200 cc itulah yang membuatnya lebih kuat daripada Yamaha YZF-R15.
Baca Juga: All New Honda Scoopy Bakal Meluncur Perdana di Thailand?
Mengenai harga Italjet Dragster hingga kini memang belum diketahui secara pasti. Namun di pasar Jepang, motor ini dibanderol dengan harga 6.89.500 yen atau setara Rp 95 juta untuk varian 200 cc. Sedangkan pada varian 125 cc, skuter ini dibanderol dengan harga 6.38.000 yen atau setara dengan Rp 88 jutaan.