Ducati Luncurkan Hypermotard 950 RVE 2020

Ducati Luncurkan Hypermotard 950 RVE 2020
Kamis, 18 Juni 2020 09:00
Thio Pahlevi

Ducati resmi menghadirkan motor terbarunya, yakni Hypermotard 950 RVE. Sebelumnya, motor ini lebih dulu hadir sebagai konsep pada tahun lalu di Concorso d'Eleganza Villa d'Este di Italia. 

Dilansir dari Paultan, Hypermotard 950 RVE menampilkan corak 'Graffiti' seperti yang terlihat pada konsep 950. Motor ini pun melapisi bagian bodinya menggunakan decal dengan ketebalan rendah dan membutuhkan proses yang panjang serta kompleks. Sehingga, hasil akhirnya pun diklaim mirip dengan bodywork airbrush.

   Baca Juga: Jelang MotoGP, Quartararo: Kami Harus Sangat Berhati-Hati

Secara fitur, motor terbaru Ducati ini dibekali Ducati Quick Shift (DQS), Bosch Cornering ABS, Ducati Traction Control Evo (DTC EVO), serta Ducati Wheelie Control (DWC) EVO. Lalu, bagaimana dengan mesinnya?

Ducati Hypermotard 950 RVE 2020

Hypermotard 950 RVE mengandalkan mesin Testastretta V-twin berkapasitas 937 cc. Berkat mesin tersebut, tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 114 dk pada 9.000 rpm dan torsi puncak 98 Nm pada 7.250 rpm.

Ducati Hypermotard 950 RVE 2020

Di sektor kaki-kakinya, motor ini menggunakan suspensi Marzocchi dipadu dengan sistem pengereman Brembo. Kedua peleknya mengusung desain palang 'Y' serta perpaduan warna hitam dan merah.

   Baca Juga: Harga Yamaha Mio dan Fino 125 Terbaru (Juni 2020)

Kabarnya, Ducati Hypermotard 950 RVE ini akan mulai dikirim ke pasar Eropa pada Juli mendatang. Sayangnya, belum ada informasi lebih detail mengenai harga jualnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.