Aprilia Beri Pembaruan Pada SX125 dan RX125, Apa Saja Ubahannya?
Aprilia resmi memberikan pembaruan pada SX125 dan RX125 model 2021. Keduanya pun hadir dengan gaya yang berbeda, motor jalan raya dan enduro.
Aprilia resmi memberikan pembaruan pada SX125 dan RX125 model 2021. Keduanya pun hadir dengan gaya yang berbeda, motor jalan raya dan enduro. Lantas, apa saja ubahan yang dilakukan pabrikan asal Italia ini terhadap SX125 dan RX125?
Di segi performa, dikutip dari Paultan, Aprilia SX125 dan RX125 dibekali mesin yang sama, yakni 124,2 cc, satu silinder, DOHC, 4-katup, pendingin cairan, dan sudah memenuhi standar emisi Euro 5. Tenaga yang dihasilkan mesin ini sebesar 14,75 dk pada 10.000 rpm dan torsi 11,2 Nm pada 8.000 rpm.
Baca Juga: Polda Metro Cegah Konvoi dan Knalpot Bising di Istana
Keseluruhan tenaga tadi dialirkan melalui sistem transmisi 6-percepatan dan penggerak akhir rantai. Lalu, bagaimana dengan urusan kaki-kakinya?
Aprilia SX125 dirancang sebagai mesin jalanan bergaya motard. Model ini menggunakan ban jalan raya dengan pelek 17 inci dipadu sistem pengereman cakram 300 mm di depan serta 220 mm di belakang. Ukuran bannya memakai 100/80 di depan dan 130/70 di belakang.
Baca Juga: Banderol Harga Baru Motor Trail 150 cc: KLX 150, CRF150L, dan WR 155R (Maret 2021)
Di lain sisi, RX125 hadir dengan gaya enduro menggunakan ring depan 21 inci dengan cakram 260 mm dan roda 18 inci di belakang dengan rem cakram 220 mm. Pelek tersebut dibalut dengan ban berukuran 90/90 di depan dan 120/80 di belakang.
Beralih ke suspensi, keduanya sama-sama menggunakan tipe upside down di depan dan monoshock di belakang. Secara bobot, RX125 dan SX125 memiliki berat 134 kg dan kapasitas tangki bahan bakar 7 liter.