Ducati Beri Pembaruan pada Hypermotard 950 2022, Apa yang Ditawarkan?
Ducati memberikan pembaruan pada salah satu line up produknya, Hypermotard 950 2022. Apa saja ubahannya?
Ducati memberikan pembaruan pada salah satu line up produknya, Hypermotard 950 2022. Merek motor asal Italia ini melakukan ubahan di segi standar emisi serta penyegaran di sektor tampilannya. Lantas, apa saja yang ditawarkan Ducati pada motor yang bakal tersedia mulai Juni 2021 ini?
Baca Juga: Honda Luncurkan Edisi Terbatas Motor Bebek Cross Cub 110
Di segi performa, Ducati Hypermotard 950 2022 kini sudah memenuhi standar emisi Euro 5 pada seluruh variannya, yakni Hypermotard 950, Hypermotard 950 RVE, dan Hypermotard 950 SP. Motor ini sendiri menggunakan mesin Testastretta 11° V-twin berkapasitas 937 cc. Tenaga yang dihasilkan sebesar 114 dk pada 9.000 rpm serta torsi 98 Nm pada 7.250 rpm.
Ubahan Ducati Hypermotard 950 2022 salah satunya dilakukan pada girboks 6-percepatannya untuk memudahkan ketika mengatur ke posisi netral. Selain itu, pegas tuas persneling sekarang memiliki lebih banyak beban untuk mencegah netral palsu, yang menghasilkan perpindahan gigi akurat.
Baca Juga: Lebih Dekat dengan Skutik Petualang Yamaha, Zuma 125 2022
Di segi tampilan, Ducati Hypermotard 950 SP memiliki skema cat baru yang terinspirasi dari motor balap MotoGP dan semangat 'olahraga gaya bebas' khas para pengendara motard. Hypermotard 950 SP juga dilengkapi dengan suspensi long travel Ohlins, roda Marchesini, dan quickshifter naik-turun Ducati DQS.
Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai banderol harganya. Bagaimana menurut Anda pembaruan yang diberikan Ducati pada Hypermotard 950 2022 ini? Layak ditunggu di Indonesia?