Kawasaki Rilis Teaser Suara 4-Silinder 1.000 cc Ninja ZX-10R
Kawasaki New Ninja ZX-10R telah diluncurkan beberapa waktu lalu oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI).
Kawasaki New Ninja ZX-10R telah diluncurkan beberapa waktu lalu oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Motor sport 1.000 cc yang satu ini mendapatkan sejumlah ubahan, baik dari segi tampilan hingga performanya. Kali ini, KMI merilis sebuah video yang menunjukkan kekuatan dari motor sport barunya itu.
Video tersebut dirilis melalui kanal YouTube Kawasaki Indonesia. Video itu memiliki durasi yang sangat singkat yakni hanya 1 menit 38 detik saja. Dalam video ini terlihat Ninja ZX-10R digeber di sebuah jalan raya yang tertutup hingga mencapai 175 km/jam.
Baca Juga: Yamaha NMax ABS 2021 Meluncur, Kapasitas Mesin Lebih Kecil, Harga Rp 48 Jutaan
Dalam video tersebut Kawasaki Ninja ZX-10R tidak hanya menunjukkan kecepatannya saja. Melainkan suara lengkingan mesin 1.000 cc empat silinder yang pastinya banyak digemari para pecinta roda dua. Meskipun motor dalam video tersebut masih menggunakan knalpot standar.
Sebagai tambahan informasi, Kawasaki Ninja ZX-10R 2021 menggunakan jantung yang kurang lebihnya mirip dengan generasi sebelumnya. Perbedaan hanya pada penggunaan Ram Air yang membuat tenaganya lebih tinggi di putaran atas. Hasilnya motor ini memiliki tenaga 213 PS di 13.200 rpm dan torsi 114,9 Nm di 11.400 rpm.
Baca Juga: Dijual Terbatas, Berapa Jatah Vespa 75th Anniversary Edition di Indonesia?
Desain dari Kawasaki Ninja ZX-10R model 2021 ini juga berpengaruh terhadap performanya. Seperti fascia depan yang memiliki lampu terintegrasi dengan winglet. Beberapa bagian bodi dari motor sport ini juga dibuat lebih aerodinamis, agar menunjang performa motor.