Lebih Kencang Yamaha Aerox 155 Baru atau Honda ADV150? Ini Hasilnya
Yamaha All New Aerox 155 Connected dan Honda ADV150 merupakan skutik yang meramaikan kelas mesin 150 cc. Nah, saat keduanya melakukan akselerasi, siapa yang lebih kencang?
Yamaha All New Aerox 155 Connected dan Honda ADV150 merupakan skutik yang meramaikan kelas mesin 150 cc. Namun, keduanya memiliki perbedaan desain, Aerox dengan gaya sporty-nya dan ADV150 bertampang motor petualang. Nah, saat keduanya melakukan akselerasi, siapa yang lebih kencang?
Baca Juga: Punya Tampilan Baru, Berikut Detail Spesifikasi Honda ADV150 2020
Urusan dapur pacunya, All New Aerox 155 Connected/ABS mengandalkan mesin 155,09 cc, 4-Tak, SOHC, satu silinder, Blue Core, Variable Valve Actuation (VVA), dan berpendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan mesin dengan ukuran diameter x langkah 58,0 mm x 58,7 mm ini sebesar 15,1 dk pada 8.000 rpm dan torsi 13,9 Nm pada 6.500 rpm. Aerox terbaru ini memiliki berat 125 kg dan tangki bensin berukuran 5,5 liter.
Di kubu Honda, ADV150 dibekali dengan mesin 150 cc, 4-Tak, SOHC, eSP, dan PGM-FI. Tenaga yang dihasilkan dari mesin berukuran diameter x langkah 57,3 mm x 57,9 mm ini sebesar 14,3 dk pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 6.500 rpm. Motor ini sendiri memiliki bobot seberat 133 kg dan tangki bahan bakar 8 liter.
Dari data tersebut, akselerasi siapa yang lebih kencang di antara kedua skutik ini? OtoRider pun melakukan pengetesan menggunakan perangkat Racelogic Performance Box untuk mengetahuinya.
Baca Juga: Tes Konsumsi BBM Yamaha All New Aerox 155 Connected/ABS, Seberapa Irit?
Berdasarkan hasil pengetesan, Yamaha All New Aerox 155 Connected/ABS mampu berlari dari 0-60 km/jam dalam waktu 6,4 detik, 0-80 km/jam 10,6 detik, dan 0-100 km/jam 19,2 detik. Sementara itu, ADV150 mampu melaju dari kecepatan 0-60 km/jam dalam waktu 6,5 detik, 0-80 km/jam 11,9 detik, dan 0-100 km/jam berhasil ditempuh selama 25,4 detik.