Pilihan Motor Matik yang Sudah Pakai Remote Keyless
Perkembangan teknologi pada sepeda motor semakin hari, semakin canggih. Kecanggihan hadir mulai dari perangkat keamanan, kemudahan berkendara, hingga fitur yang sangat menarik perhatian pengguna.
Perkembangan teknologi pada sepeda motor semakin hari, semakin canggih. Kecanggihan hadir mulai dari perangkat keamanan, kemudahan berkendara, hingga fitur-fitur yang sangat menarik perhatian penggunanya. Salah satu teknologi yang memudahkan pengendara sepeda motor adalah fitur remote keyless.
Remote keyless dihadirkan pada sepeda motor untuk menggantikan kunci fisik atau anak kunci. Dengan teknologi keyless, pemilik motor tak perlu repot menggunakan kunci untuk menyalakan motor. Cukup pastikan remote keyless terjangkau atau dekat dengan motor, maka pemilik bisa langsung mengoperasikannya.
Baca Juga: Yamaha Tantang Pengguna WR 155R Taklukan Bukit Hambalang
Teknologi ini juga dibekali fitur lain yakni answer back system dan alarm. Sehingga memudahkan pengendara dan menjaga keamanan motor dari aksi incaran maling. Saat ini teknologi keyless masih dikatakan sebagai fitur premium, yang membuatnya tak selalu hadir pada semua motor.
Lantas pilihan motor apa saja yang sudah menggunakan fitur remote keyless?
Baca Juga: Punya 3 Varian, Berikut 10 Pilihan Warna Lengkap Honda BeAT
Pertama dari pabrikan Honda yang sudah menerapkan penggunaan teknologi remote keyless sejak lama. Pabrikan yang satu ini memiliki beberapa produk yang dilengkapi remote keyless yang didominasi oleh motor matik. Di antaranya seperti Scoopy, Vario 150, All New PCX 160, ADV150, dan Forza 250 Facelift.
Selain Honda, Yamaha juga telah menerapkan fitur ini pada beberapa produk motornya. Pabrikan biru ini juga menghadirkan teknologi remote keyless pada motor matik. Di antaranya adalah Lexi S, FreeGo S, FreeGo S ABS, All New NMax, All New Aerox, dan XMax.