Usai Ninja ZX-25R Banyak Peminat, Kawasaki Kembangkan ZX-4R?
Kawasaki Ninja ZX-25R cukup membuat ramai dunia otomotif roda dua, khususnya di Indonesia. Setelah kemunculannya, beberapa spekulasi motor baru pun digosipkan seperti versi telanjang dari Ninja ZX-25R
Kawasaki Ninja ZX-25R cukup membuat ramai dunia otomotif roda dua, khususnya di Indonesia. Setelah kemunculannya, beberapa spekulasi motor baru pun digosipkan seperti versi telanjang dari Ninja ZX-25R. Bahkan kali ini muncul gosip dari majalah Jepang yakni Young-Machine soal kehadiran ZX-4R.
Majalah otomotif roda dua asal Jepang tersebut menyebutkan bahwa pabrikan hijau sedang menyiapkan Kawasaki Ninja ZX-4R. Sesuai dengan namanya, motor tersebut akan memasuki segmen sport kelas menengah. Sementara mesinnya diperkirakan memiliki konfigurasi 4-silinder segaris seperti ZX-25R.
Baca Juga: Kental Aura Balap, Inikah Bocoran Tampilan Yamaha R7 2021?
Memang hingga kini pihak pabrikan belum mengeluarkan pernyataan apapun terkait gosip ini. Pihak Young-Machine juga tidak memberikan keterangan secara rinci terkait gosip tersebut. Namun majalah yang satu ini kerap akurat soal kehadiran motor baru, bahkan menjadi yang pertama dalam menggosipkan kehadiran Ninja ZX-25R.
Saat ini Kawasaki sendiri telah memasarkan produk motor sport 400 cc yakni Ninja 400. Hanya saja model tersebut menggunakan mesin 2-silinder. Model ini pun dipasarkan di sejumlah negara, namun tidak sampai masuk ke Indonesia.
Baca Juga: Pantauan Harga Terbaru Motor Segmen Hobi Honda: C125, CT125, dan Monkey
Sementara itu perihal Kawasaki Ninja ZX-4R dimungkinkan mendapatkan beragam fitur canggih. Di antaranya adalah Kawasaki Traction Control (KTRC) dan Kawasaki Quick Shifter (KQS). Selain itu tentunya di kelas menengah ini akan tersedia power mode, Ram air system, dan assist & slipper clutch.