Yamaha All New Aerox 155 Di Filipina Ternyata Masih Usung Nama Mio!
Yamaha All New Aerox 155 produksi Indonesia memang diekspor ke banyak negara Asean. Beragam nama jual pun disesuaikan. Misalnya NVX 155 di Vietnam dan Malaysia.
Yamaha All New Aerox 155 produksi Indonesia memang diekspor ke banyak negara Asean. Beragam nama jual pun disesuaikan. Misalnya NVX 155 di Vietnam dan Malaysia.
Uniknya di Filipina, skuter bernuansa sporty tersebut masih mengusung nama Mio sebagai bagian brandnya. Yup, nama kompletnya di Filipina adalah Yamaha Mio Aerox. Tanpa embel-embel All New atau 155 VVA yang menunjukan volume mesin dan teknologinya.
Baca Juga: Menelisik Kemungkinan Yamaha Hadirkan Pesaing Honda ADV 150
Dari laman resmi Yamaha Filipina dapat diketahui jika tersedia dua pilihan varian dari Mio Aerox. Yakni versi standar dan Mio Aerox S sebagai top line upnya.
Perbedaan hanya ada di fitur rem ABS, stop & start system dan smart key yang absen di model standarnya. Selain itu, semua fitur keduanya tetap sama. Seperti mesin 155 cc pendingin cair dengan teknologi VVA atau fitur koneksi Y-Connect.
Baca Juga: Piaggio Indonesia Tambah Jaringan Dealer Vespa di Depok
Ada empat pilihan warna di versi standar, yakni merah, abu-abu, hitam (Black Raven) dan kelir andalannya biru (Race Blu). Sedangkan Mio Aerox S hanya tersedia warna Black Raven saja.
Soal harganya, Mio Aerox standar dibanderol Rp 33,5 jutaan (112.900 Peso) dan model Mio Aerox S dilepas Rp 39,4 jutaan (132.900 Peso). Hmm, lumayan juga selisihnya dari di Indonesia yang dilepas Rp 25,5-29,5 juta saja.
(Reporter: Ilham)