Yamaha Beri Diskon Layanan Servis 50% Khusus Pengemudi Ojek Online
Memasuki September 2021, Yamaha menyiapkan program diskon layanan servis. Program ini sendiri dihadirkan khusus bagi para pengemudi ojek online.
Memasuki September 2021, Yamaha menyiapkan program diskon layanan servis. Program ini sendiri dihadirkan khusus bagi para pengemudi ojek online. Program tersebut dapat dinikmati di seluruh jaringan dealer dan bengkel resmi Yamaha area Jakarta dan Bekasi.
Frengky Rusli selaku Koordinator Chief DDS Jabodetabek mengatakan program spesial ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada pengemudi ojek online. "Terlebih di saat pandemi ini , driver ojek online dengan sigap memberi kemudahan untuk masyarakat Indonesia dalam layanan antar jemput penumpang, barang, dan makanan," ucapnya.
Baca Juga: AMS Motorcycle Garage Beri Sentuhan Khasnya pada Kustom Yamaha XSR 155 'Sang Macan'
Melalui program ini, Yamaha bakal memberikan potongan harga sebesar 50% dengan maksimal diskon Rp 35 ribu untuk para pengemudi Gojek, Grab, dan Shopee Food yang melakukan servis motor Yamaha sepanjang September. Pengemudi bebas memilih diskon tersebut digunakan untuk potongan harga jasa servis atau pembelian spare part.
Selain memberikan diskon, Yamaha juga menghadirkan aplikasi My Yamaha Motor yang diklaim dapat mempermudah seluruh konsumen Yamaha di Indonesia dalam melakukan servis motor. Aplikasi ini menyediakan informasi guna memudahkan konsumen khususnya yang memiliki mobilitas padat, salah satunya seperti driver ojek online.
Baca Juga: September 2021, Simak Harga Terbaru Honda PCX 160 dan Yamaha NMax 155
Aplikasi tersebut memiliki tiga fitur utama seperti Info Garansi dan Kartu Service Gratis sehingga memudahkan konsumen untuk memonitoring penggunaan kartu servis gratis. Kemudian memberikan pesan pengingat servis gratis, perawatan servis, dan informasi berguna lainnya. Terakhir, menginformasikan riwayat servis, menyimpan, dan menampilkan detail riwayat servis motor setelah melakukan perawatan di bengkel resmi Yamaha.