ALVA Integrasikan Teknologi dengan Metaverse Bersama WIR Group

Sabtu, 20 Agustus 2022 16:00
Benny Averdi

Cara ini dilakukan untuk memberikan lifestyle mobility solution yang menyeluruh bagi konsumen.

ALVA Integrasikan Teknologi dengan Metaverse Bersama WIR Group

ALVA merupakan merek motor listrik pendatang baru di Indonesia. Merek ini diperkenalkan oleh PT Ilectra Motor Group (IMG) di GIIAS 2022 pada Kamis (11/8) lalu. Menawarkan lifestyle mobility solution, ALVA mengintegrasikan teknologi yang dimilikinya dengan Metaverse, kolaborasi bersama WIR Group.

WIR Group adalah salah satu pemain teknologi terdepan dalam Augmented Reality (AR) yang terintegrasi dengan Virtual Reality (VR) dan Artificial Intelligence (AI) di Indonesia maupun internasional. Dalam menjalankan kegiatan usahanya, WIR Group memiliki visi untuk menyediakan dunia Metaverse yang dapat dinikmati semua orang.

   Baca Juga: Pemula Wajib Tahu! Berikut 6 Tips Mengendarai Motor Matic

Kerja sama ini diresmikan di booth ALVA yang berlokasi di ICE BSD, Tangerang pada Jumat (19/8). Kolaborasi tersebut ditandai dengan pembubuhan tanda tangan MOU oleh Purbaja Pantja selaku President Director ALVA serta Gupta Sitorus sebagai Chief Sales & Marketing WIR Group.

Motor Listrik Alva One

“Hari ini merupakan hari yang penting, karena ALVA semakin memperkuat misinya dalam memberikan lifestyle mobility yang menyeluruh. Selain mewujudkannya dalam bentuk aplikasi, kini kami juga mengintegrasikan teknologi yang kami miliki dengan Metaverse melalui kerja sama dengan WIR Group. Ini adalah salah satu dari banyak kolaborasi yang dilakukan ALVA yang bertujuan untuk menghasilkan produk terbaik di kelasnya,” ujar Purbaja Pantja.

   Baca Juga: Bolehkah Minyak Rem Motor Beda Warna Dicampur?

Seperti disebutkan sebelumnya, kehadiran ALVA One tidak hanya dari sisi produk motor listrik saja. Akan tetapi, pihak IMG mengklaim juga sebagai ‘game changer’ yang menghadirkan solusi mobilitas dengan kemudahan aplikasi, yang merupakan bagian dari gaya hidup masyarakat urban sekaligus memberikan kualitas lingkungan yang lebih baik.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.