Kawasaki Perkenalkan Motor Listrik Elektrode ke Indonesia

Jumat, 10 Juni 2022 14:30
Gemilang Isromi Nuar

Kawasaki Elektrode adalah motorcross untuk anak-anak kecil berumur 3-8 tahun, sebagai tahap awal dalam berlatih mengendarai sepeda motor.

Kawasaki Perkenalkan Motor Listrik Elektrode ke Indonesia

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan jajaran produk terbarunya ke Tanah Air. Salah satu yang diperkenalkan oleh pabrikan motor asal Jepang tersebut adalah motor listrik mini untuk anak-anak, yakni Kawasaki Elektrode. Sesi pengenalan ini digelar di Kemayoran, Jakarta pada Kamis (9/6).

Sebelumnya, Kawasaki Elektrode telah lebih dulu diperkenalkan di pasar Amerika Serikat pada 7 Juni 2022. Motor mini tersebut hadir dengan mengusung slogan "The Good Times Are Electric".

   Baca Juga: Cari Honda Supra X, Revo, atau GTR 150? Simak Daftar Harga Terbarunya!

Kawasaki Elektrode sendiri merupakan motorcross untuk anak-anak berumur 3-8 tahun, sebagai tahap awal dalam berlatih mengendarai sepeda motor. Model ini mengusung performa setara mesin bensin berkapasitas 50 cc-80 cc, yang terinsiprasi dari varian trail Kawasaki KX.

Hiroshi Ito selaku CEO Kawasaki mengatakan pihaknya memiliki komitmen baru dan di 2022 akan menunjukkan produk listriknya. “Saya ingin berbagi komitmen baru dengan Anda sekarang. Tahun depan pada 2022, kami akan menunjukkan minimal tiga kendaraan listrik secara global. Itu adalah janji,” tutur Ito dilansir situs RideApart, Rabu (8/9).

Kawasaki Electrode

Dari segi penampilan terdapat warna hitam dipadu hijau khas Kawasaki. Pada bodi depan terdapat tempat nomor start balap serta didukung penggunaan ban khas motor trail.

Bagian rangka yang dipakai menggunakan bahan aluminium, dipadu garpu depan model fix sehingga tetap kokoh namun ringan. Dari segi fitur, ketinggian jok, setang, dan tuas rem bisa disetel sesuai dengan kebutuhan pengendaranya.

Untuk penggerak motor ini memakai model hub yang terpasang di tromol roda belakang. Selain itu, terdapat tiga pilihan mode yaitu low, med, dan high dengan keceptan tertinggi 21 km/jam.

   Baca Juga: Penyebab Seal Kruk As di CVT Motor Cepat Rusak, Efeknya Bikin Slip

Motor ini dibekali baterai tipe li-ion yang terpasang di bagian rangka dengan spek 36 V 5.1 Ah (187,2 Wh). Baterai tersebut memerlukan waktu sekitar 2,5 jam untuk pengisian dari kosong hingga penuh. Kawasaki Electrode ini juga dapat diisi daya dari stop kontak rumah tangga biasa.

Kawasaki Electrode dengan bobot seberat 45 kg ini hanya tersedia dalam satu warna saja yaitu Lime Green. Di Amerika Serikat, motor listrik pertama Kawasaki ini dijual sekitar Rp 15 jutaan. Namun sayangnya, KMI belum menjual motor tersebut di Indonesia. Kabarnya, jika resmi dijual, motor ini memiliki banderol berkisar Rp 20 jutaan.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.