KTM 390 Enduro Tertangkap Kamera, Mirip Motor Trail?
Motor yang diduga sebagai KTM 390 Enduro tertangkap kamera mata-mata. Meski memiliki nama yang belum pasti, namun jika dilihat dari bentuknya sangat cocok dengan segmen motor tersebut.
Motor yang diduga sebagai KTM 390 Enduro tertangkap kamera mata-mata. Meski memiliki nama yang belum pasti, namun jika dilihat dari bentuknya sangat cocok dengan segmen motor tersebut. Diduga KTM 390 Enduro merupakan bentuk pengembangan lebih lanjut dari KTM 390 Adventure.
Dilansir dari Visordown, motor yang diduga sebagai KTM 390 Enduro merupakan motor untuk off-road yang lebih berat. Bisa dilihat sepatbor depannya mirip dengan motor trail yang dipasang cukup tinggi. Bagian kaki-kakinya juga dibuat khas untuk menerjang jalur tanah dengan ukuran 21 inci di depan dan 18 inci di belakang.
Baca Juga: Belum Sebulan, 1.650 Unit Honda Vario 160 Dipesan di Jakarta-Tangerang
Mengenai rangka KTM 390 Enduro, diprediksi tidak berbeda dari KTM 390 Adventure. Perbedaannya terdapat pada bentuk lengan ayun yang berbentuk seperti banana swing arm. Sisanya perbedaan detail yang memberikan karakter kuat sebagai motor penerjang tanah.
Karena beberapa desainnya sama, maka bagian lampu utama KTM 390 Enduro masih mirip dengan KTM 390 Adventure. Namun jika dilihat dari foto-foto yang beredar, tampaknya motor tersebut masih jauh dari produksi final. Mengingat bentuk rangka dan bodi pada motor tersebut masih terlihat sangat kasar.
Baca Juga: Populasi Honda Vario Series di Jawa Barat Capai 481.375 Unit
Sayangnya sangat minim informasi yang didapatkan dari KTM 390 Enduro. Pihak pabrikan juga belum mengeluarkan keterangan apapun terkait motor baru yang akan diluncurkan. Sehingga belum dapat diketahui, kapan motor baru KTM itu akan mengaspal secara global.