Pengguna Motor di Indonesia 119 Juta, Dimana Paling Banyak?

Rabu, 31 Agustus 2022 12:50
Ruslan Abdul Gani

Kemudian, jumlah motor juga  selalu bertambah setiap saat, baik di Kota kecil maupun besar seperti Ibukota Jakarta

Pengguna Motor di Indonesia 119 Juta, Dimana Paling Banyak?

Motor menjadi salah satu alat transportasi yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Kondisi ini bisa dilihat dari setiap jalan, baik di desa maupun perkotaan pasti ditemukan pengendara yang menggunakan motor.

Kemudian, jumlah motor juga selalu bertambah setiap saat, baik di kota kecil maupun besar seperti Ibu Kota Jakarta. Nah, ada berapa banyak motor di Tanah Air hingga Agustus 2022?

   Baca Juga: Hasil Tes Akselerasi TVS NTORQ 125 Race XP, Seberapa Kencang?

Berdasarkan data kendaraan per Polda yang diterbitkan oleh laman korlantas.polri.go.id, jumlah pengguna motor di Indonesia mencapai 119.865.038 unit. Terdapat lima wilayah di Indonesia yang memiliki populasi kepemilikan motor terbanyak.

Mudik Pantura

   Baca Juga: Federal Racing Matic, Oli Khusus untuk Skutik 150 cc ke Atas

Jawa Tengah menjadi wilayah dengan jumlah motor terbanyak di Indonesia, yakni 17.415.562 unit. Posisi kedua adalah DKI Jakarta dengan jumlah pengguna motor mencapai 16.961.666 unit.

Kemudian, posisi ketiga ditempati oleh Jawa Barat sebanyak 15.544.306 unit. Posisi keempat diduduki oleh Jawa Timur dengan jumlah sepeda motor 13.728.412 unit. Lalu, Sumatera Utara berada pada posisi kelima berjumlah 6.290.508 unit.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.