Perbandingan Spek Mesin Honda Vario 160 dan PCX 160, Apa Bedanya?

Jumat, 18 Februari 2022 15:00
Thio Pahlevi

Mengusung basis mesin serupa, bagaimana perbandingan spesifikasi performa antara Honda Vario 160 dan PCX 160?

Perbandingan Spek Mesin Honda Vario 160 dan PCX 160, Apa Bedanya?

All New Honda Vario 160 resmi hadir di pasar roda dua Tanah Air. Skutik bertampang sporty tersebut memiliki mesin terbaru yang mirip dengan milik Honda PCX 160. Mengusung basis mesin serupa, bagaimana perbandingan spesifikasi performa antara Honda Vario 160 dan PCX 160?

Reza Rezdie S selaku Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penjelasan lengkapnya. Ia mengatakan Vario 160 dan PCX 160 punya basis mesin yang sama, hanya saja terdapat beberapa penyesuaian.

   Baca Juga: Intip Harga Terbaru Kawasaki Ninja ZX-25R Februari 2022, Ada Kenaikan?

"Kalau dari segi mesin, terutama di bagian kelistrikan, sistem PGM-FI-nya tentunya antara PCX 160 sama Vario 160 ini kan beda karakter ya. Maka dari itu, ada beberapa penyesuaian. Selain itu, bobot juga kan berbeda. Itu juga mempengaruhi penyesuaian. Dan untuk di bagian mesinnya, antara PCX 160 dan Vario 160 ini juga ada sedikit penyesuaian di bagian CVT-nya," ujar Reza saat ditemui di kawasan Cikarang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Honda PCX 160 2021

Di atas kertas, All New Honda Vario 160 dibekali mesin 156,9 cc, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan dari mesin berukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm ini sebesar 15,4 PS pada 8.500 rpm serta torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Skutik ini sendiri memiliki bobot seberat 115 kg varian CBS dan 117 kg varian ABS serta kapasitas tangki bensin 5,5 liter.

   Baca Juga: Catat! Berikut Voltase Ideal Aki Motor dan Cara Tepat untuk Melepasnya

Sementara itu, Honda PCX 160 menggunakan mesin 156,9 cc, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Mesin dengan ukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm ini menghasilkan tenaga sebesar 16 PS pada 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 6.500 rpm. Bobot motor ini seberat 131 kg untuk varian CBS serta 132 kg varian ABS dan kapasitas tangki bensinnya sebanyak 8,1 liter.

Bicara soal harga, All New Honda Vario 160 dibanderol sebesar Rp 25.800.000 varian CBS dan Rp 28.500.000 varian ABS. Sedangkan, Honda PCX 160 dijual seharga Rp 30.945.000 varian CBS serta Rp 34.545.000 varian ABS on the road Jakarta per Februari 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.