AISMOLI: Tiap APM Motor Listrik Harus Sediakan Layanan Pemeliharaan
Karena belum banyak bengkel umum yang mampu melakukan perawatan motor listrik.
Seminar dan Talk Show tentang Deklarasi AISMOLI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia) Terhadap Insentif Motor Listrik Dari Pemerintah usai terselenggara di IIMS 2023 beberapa waktu lalu. Ketua Umum AISMOLI yaitu Budi Setyadi mengatakan AISMOLI bakal banyak mengurus hal teknis berkaitan dengan pengguna motor listrik.
"Seperti APM yang harus menyediakan bengkel perawatan dan pemeliharaan, karena saat ini kan bengkel (umum) motor listrik belum banyak, jadi harus disediakan," ujarnya.
Ia juga menyebut, bila perlu sediakan layanan 24 jam yang bisa mendatangi konsumen. "Jadi utamakan juga pemeliharaan, kalau masyarakat mogok di jalan, langsung dijemput, diperbaiki dan sebagainya," katanya.
Baca Juga: Jelang MotoE 2023, Ducati Beberkan Masalah di Motor Listrik V21L
Selain itu, timbul pertanyaan soal adanya AISMOLI dan PERIKLINDO. Budi menyatakan hal itu seperti GAIKINDO dan AISI, yang mana GAIKINDO mengenai mobil dan AISI untuk sepeda motor.
"Isu-isu yang sifatnya general, pasti akan bersama PERIKLINDO, tapi isu spesifik di sepeda motor, itu akan kami tangani sendiri. Kan kasihan kalau jadi bebannya Pak Moeldoko nanti, banyak persoalan yang teknis di kami," ujar mantan Dirjen Perhubungan Darat itu.
Baca Juga: Masalah Nilai Jual Kembali, Bikin Era Elektrifikasi Indonesia Lambat?
Ia mengimbau agar produsen sepeda motor listrik meningkatkan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri), sebagaimana diinstruksikan oleh Presiden. "Sehingga persyaratan apapun yang menyangkut masalah subsidi, kalau ada yang menyangkut ke TKDN kami sudah siap," katanya.