Daftar Harga dan Pilihan Ban Honda PCX 160, Mulai Rp 300 Ribuan
Buat para pemilik Honda PCX 160, sebelum membeli ban motor dalam kondisi baru perhatikan ukurannya.
Bagi para pemilik Honda PCX 160, sebelum membeli ban baru sebaiknya perhatikan dulu ukurannya. Adapun ukuran ban PCX 160 menurut standar pabrikan, di depan pakai 110/70-R14 dan belakang 130/70-R13.
Nah, saat ini pilihan ban untuk Honda PCX 160 cukup beragam di pasaran. Lantas, ada apa saja dan berapa harganya?
Baca Juga: Berkendara Antisipatif, Jadi Cara Paling Efektif Bagi Semua Kalangan
"Ban ukuran standar untuk Honda PCX 160 cukup banyak. Ada IRC, Aspira, Maxxis, dan Corsa. Harganya mulai Rp 300 ribuan,” ujar Andi, pegawai CI Motor, Cibinong, Bogor, Jawa Barat kepada OtoRider.
Ban motor sendiri merupakan salah satu komponen vital dalam menunjang keselamatan berkendara. Kondisi ban yang sudah botak atau aus berpotensi menyebabkan celaka penggunanya.
Baca Juga: Urai Kemacetan, 20 Persimpangan di Jakarta Pakai Teknologi AI
Pasalnya, ban yang sudah botak tidak bisa mencengkram medan jalan dengan baik dan mengakibatkan rawan tergelincir.
Berikut daftar ban untuk Honda PCX 160 yang didapat dari CI Motor, Cibinong, Bogor:
Honda PCX 160 (110/70-R14 Ban Depan) & (130/70-R13 Ban Belakang)
IRC SCT-006 Depan Rp 360.000
IRC Exato NR 88 Belakang Rp 398.000
IRC SCT-007 Belakang Rp 398.000
IRC SS 560 Belakang Rp 398.000
Pirelli Angel Scooter Depan Rp 508.000
Pirelli Angel Scooter Belakang Rp 625.000
Maxxis Victra S98 Belakang Rp 458.000
Zeneos ZN 62 Depan Rp 310.000
Zeneos Milano Belakang Rp 350.000
Aspira Premio Stretto Belakang Rp 478.000
Corsa Platinum M5 Belakang Rp 399.000