Perbedaan Yamaha Grand Filano Hybrid Versi Indonesia dan Thailand
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi merilis produk terbarunya Grand Filano Hybrid-Connected.
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi merilis produk terbarunya, Grand Filano Hybrid-Connected. Motor ini sendiri sebelumnya sudah lebih dulu hadir di Thailand.
Kalau dilihat secara tampang memang sekilas sama, namun antara Grand Filano Hybrid versi Indonesia dan Thailand ternyata punya beberapa detail berbeda. Salah satunya dari nama variannya, di Tanah Air dinamakan Neo dan Lux, sedangkan di Thailand ada Standard dan ABS.
Baca Juga: Detail Spesifikasi Lengkap Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected
Selanjutnya, pilihan warna Grand Filano Hybrid di Indonesia pada varian Neo tersedia dalam warna Dull Blue, Red, Beige, dan Black. Lalu, untuk varian Lux ada Matte Blue dan Pearl White. Sementara di Thailand, tipe Standard memiliki warna Dull Blue, Dark Blue, Red, dan Grey. Kemudian, tipe ABS punya warna Black, Green, dan Brown.
Kemudian dari detail tampilan juga ada perbedaan. spion Grand Filano Hybrid Indonesia semuanya berwarna krom dan di Thailand pakai sewarna bodi. Lalu, pada area dasi depan, versi Indonesia semuanya warna gelap, kecuali di kelir Dull Blue, sedangkan di Thailand juga senada bodi.
Beralih ke fitur, Grand Filano Hybrid-Connected di Indonesia hanya ada rem standar seperti di skutik Yamaha 125 cc lainnya. Sedangkan, Grand Filano Hybrid versi Thailand punya rem combi brake bernama Unified Brake System (UBS) dan tipe ABS single channel. Namun, Grand Filano Hybrid di Indonesia punya saklar hazard yang berguna untuk kondisi darurat, sedangkan Thailand tidak ada.
Baca Juga: Daftar Pilihan Warna Lengkap Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected
Kalau di segi performa, keduanya punya mesin sama berkapasitas 124,86 cc, 4-Tak, SOHC, satu silinder, dan pendingin udara. Mesin dengan teknologi Blue Core Hybrid serta didukung Electric Power Assist Start tersebut menghasilkan tenaga sebesar 8,1 dk pada 6.500 rpm dan torsi 10,4 Nm pada 5.000 rpm.
Sumber: Yamaha Thailand