RC Motogarage Resmikan Outlet Baru di Surabaya
RC Motogarage menjawab tingginya animo pecinta roda dua di kawasan Surabaya, Jawa Timur dengan meresmikan outlet baru.
RC Motogarage menjawab tingginya animo pecinta roda dua di kawasan Surabaya, Jawa Timur dengan meresmikan outlet baru. Grand Opening ini sendiri berlangsung pada 25-26 Februari 2023. Lantas, apa saja yang ditawarkan RC Motogarage melalui cabang anyarnya itu?
Reyner Alexander selaku Owner RC Motogarage mengatakan outlet-nya telah dibuka sejak Desember lalu. Namun, sesi peluncuran resmi dijadwalkan terselenggara pada Februari 2023. Outlet ini berada di kawasan Jalan Pakis Argosari II nomor 91F, Mayjen Sungkono, Kec. Dukuh Pakis, Surabaya.
Baca Juga: Siklus Penggantian Filter Oli yang Dapat Membuat Mesin Panjang Umur
Outlet itu pun diklaim menjadi cabang ke-4 RC Motogarage di Indonesia. "Outlet sudah buka dari tanggal 17 Desember lalu, namun perayaan Grand Opening akan diadakan di tanggal 25 dan 26 Februari 2023," ucap Reyner.
Serupa dengan di Jakarta, RC Motogarage Surabaya menyajikan beragam produk yang cukup lengkap. "RC Motogarage buka di Surabaya untuk memenuhi kebutuhan pasar roda dua di Jawa Timur, Bali, dan sekitarnya. Tak ada perbedaan dengan di Jakarta, karena kami tetap menghadirkan berbagai apparel riding premium terlengkap di cabang Surabaya ini," katanya.
Baca Juga: Posisi Tangki di Bawah, Yamaha Grand Filano Aman Lewati Banjir?
Sejumlah produk-produk ternama hadir di sana, antara lain seperti Arai, Shoei, Nolan, HJC, Taichi, Kushitani, Dainese, Yellowcorn, Alpinestars, Komine, Five, dan TCX. Di awal pembukaan, ragam promo menarik pun tersedia. Selain itu, terdapat doorprize serta voucher diskon belanja.