Budaya Portal, Istilah Di Kalangan Anak Motor. Sudah Tahu Artinya?

Dipublikasikan : Jumat, 7 Mei 2021 16:00
Penulis : Thio Pahlevi

Budaya portal merupakan sebuah istilah yang tak asing di kalangan para biker. Lantas, apa sebenarnya arti budaya portal?

Budaya Portal, Istilah Di Kalangan Anak Motor. Sudah Tahu Artinya?
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

Budaya portal merupakan sebuah istilah yang tak asing di kalangan para biker. Umumnya, istilah ini akrab didengar di telinga anggota komunitas yang gemar melakukan touring ke berbagai daerah. Lantas, apa sebenarnya arti budaya portal?

Budaya portal sendiri merujuk pada tindakan mencegat rombongan pengendara atau komunitas motor yang sedang melakukan perjalanan atau touring melintasi kawasan kota tertentu agar mau singgah dan menikmati jamuan dari tuan rumah. Budaya ini kerap dilakukan oleh para komunitas ke sesama anggotanya yang berasal dari daerah atau chapter berbeda.

   Baca Juga: Harga Terbaru Kawasaki W175 Cafe dan Varian Lainnya (Mei 2021)

Hal tersebut juga dilakukan salah satunya sebagai wujud solidaritas yang kuat dan momen bersilahturahmi di antara mereka. Umumnya budaya portal memang kerap dilakukan oleh para komunitas pengguna motor sejenis, baik secara model maupun brand, yang telah memiliki jumlah member atau anggota cukup banyak dan tersebar secara luas.

Budaya portal komunitas motor

Salah satu biker yang sudah merasakan budaya portal adalah Lilik Gunawan. Pengguna Yamaha NMax ini dikenal antara lain karena perjalanannya melakukan touring jarak jauh dari Jambi, Indonesia menuju Dili, Republik Demokratik Timor Leste.

   Baca Juga: Sejarah Panjang Skuter Vespa Di Dunia, Anda Memulai Di Era Mana? (Bagian 2: 1992-2021)

Sebagai seorang anggota aktif Yamaha Nmax Club Indonesia (YNCI), Lilik merasakan ikatan persaudaraan yang begitu kuat di antara sesama pengguna MAXI Yamaha. Karena hampir di setiap kota besar yang ia lewati, Lilik kerap disambut dan diajak untuk beristirahat sejenak oleh para anggota YNCI dari chapter setempat.

Tak hanya Lilik, kehangatan budaya portal juga turut dirasakan oleh Acho yang merupakan member Indonesia Max Owner (IMO). Acho yang gemar melakukan touring jarak jauh ini punya kenangan manis tersendiri terkait tingginya rasa solidaritas sesama pengguna MAXI Yamaha. Pengalaman ini dirasakan tatkala dirinya melakukan touring Jakarta - Bali menggunakan motor XMAX.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.