Meluncur Tahun Depan, Motor Listrik Ion M1-S Akan Dirakit di Indonesia

Meluncur Tahun Depan, Motor Listrik Ion M1-S Akan Dirakit di Indonesia
Kamis, 10 November 2022 06:00
Afrizal Abdul Rahman

Motor listrik dari Ion Mobility yakni Ion M1-S yang sempat menarik perhatian pengunjung IMOS 2022 kabarnya bakal dirakit di Indonesia, tepatnya di Karawang, Jawa Barat. Hal tersebut diungkapkan oleh Ichsan Kurnia dari Ion Mobility. Bahkan, tahun depan pecinta otomotif sudah bisa memesan motor listrik ini. 

"Pabriknya nanti di Karawang, manufacturing akan dilakukan di sini (Indonesia)," katanya.

   Baca Juga: Kamera ETLE Gunakan Pengenal Wajah untuk Menilang

Namun demikian, soal riset dan perancangan dilakukan di Singapura, terutama baterai yang digunakan. "Baterai kita langsung dari Singapura, dan saat ini masih pre produksi," tambahnya.

Ion Mobility M1-S

Soal harga, Ichsan belum membeberkan lebih detail. Akan tetapi, ia mengatakan harga untuk motor listrik ini di bawah Rp50 juta.

   Baca Juga: Smartby EV Centre Buka Kemitraan Dealer Motor Listrik

Seperti diberitakan sebelumnya, kecepatan maksimum dari motor ini diklaim mencapai 105 km/jam. Untuk jarak tempuh, sekitar 150 km dengan baterai 72V 60Ah dan 120 km pada varian baterai 70V 48Ah.

Tak hanya itu saja, Ion M1-S menyajikan area penyimpanan yang luas sebesar 26 liter, dengan kabel pengisi daya terintegrasi. Artinya, memungkinkan untuk mengisi daya di stopkontak atau SPKLU manapun.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.