Motor Listrik Yamaha NEO'S Resmi Dirilis, Harga Rp 32 Jutaan

Senin, 2 Januari 2023 17:45
Ruslan Abdul Gani

Sebelumnya, motor ini telah hadir hanya di Eropa. skutik ramah lingkungan tersebut dipasarkan di sana dengan harga setara nominal Rp 32,8 juta, lebih murah dari Yamaha NMAX tipe tertinggi.

 Motor Listrik Yamaha NEO'S Resmi Dirilis, Harga Rp 32 Jutaan

Motor listrik Yamaha bernama NEO'S resmi meluncur untuk pasar Vietnam. Sebelumnya, motor ini hadir hanya di Eropa. Skutik ramah lingkungan tersebut dipasarkan di sana dengan harga sekitar Rp 32,8 jutaan, lebih murah dari Yamaha NMax tipe tertinggi.

Bicara tampilan, Yamaha NEO'S punya desain yang modern dengan bentuk serba membulat. Bagian lampu depannya punya desain unik seperti sepasang bola mata. Lampu belakang juga didesain seperti melayang.

   Baca Juga: Honda Vario 160 Rilis di Vietnam, Apa Bedanya dengan Versi Indonesia?

Motor Listrik Yamaha NEO'S Resmi Dirilis

Melansir dari Yamaha Vietnam, pada bagian kaki-kakinya motor ini memakai roda ukuran 13 inci di depan dan belakang, serupa NMax. Bagian suspensi pakai teleskopik di depan dan single shock di belakang. Bobotnya terbilang ringan, yakni 98 kg sudah termasuk baterai.

Di segi performa, motor listrik ini dibekali dinamo 2nd generation YIPU electric motor. Speknya air cooled brushless 2,3 kW atau setara 3,0 dk dan torsi 138,3 Nm. Sumber tenaga dari baterai dengan spek 51,1V 23,2Ah. Jarak tempuh diklaim bisa sampai 72 km dalam kondisi konstan 30 km/jam dan berat pengendara 75 kg. Untuk lama pengisian baterai penuh membutuhkan waktu 8 jam.

Motor Listrik Yamaha NEO'S Resmi Dirilis

Pada bagian fitur, Yamaha NEO'S sudah disematkan teknologi terkini, seperti Y-Connect yang bisa koneksi ke smartphone. Lalu, ada power outlet, power mode STD dan ECO serta sudah pakai keyless alias smart key system.

Motor Listrik Yamaha NEO'S Resmi Dirilis

   Baca Juga: Royal Enfield Resmikan Pabrik Baru di Brazil, Produksi 15.000 Motor per Tahun

Motor tersebut hadir dengan tiga pilihan warna, yaitu hitam, putih, dan biru. Sementara banderolnya mulai 50.000.000 VND atau bila dirupiahkan setara Rp 32,8 jutaan.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.