Hiroshi Aoyama Gantikan Dani Pedrosa di MotoGP Jepang
Pasca cedera patah tulang bahu yang diderita Dani Pedrosa di sesi latihan bebas MotoGP Jepang hari ini (14/10), tim Repsol Honda memutuskan untuk memanggil test rider mereka, Hiroshi Aoyama.
Pasca cedera patah tulang bahu yang diderita Dani Pedrosa di sesi latihan bebas MotoGP Jepang hari ini (14/10), tim Repsol Honda memutuskan untuk memanggil test rider mereka, Hiroshi Aoyama sebagai pengganti.
Seperti dilansir Motorsport, rider lokal tersebut akan kembali turun di ajang MotoGP setelah lama absen berlaga. Terakhir, Aoyama sempat menggantikan posisi Pedrosa selama tiga seri musim lalu.
Uniknya, juara dunia GP250 tahun 2009 tersebut identik sebagai rider cadangan dari Pedrosa yang kerap cedera. Semisal, saat Pedrosa cedera bahu pada GP Assen 2011 silam. Lalu, menjadi pengganti Pedrosa saat oprasi arm pump musim lalu.
"Pertama-tama, saya turut bersedih pada Pedrosa. Semoga dia cepat pulih. Memang ini bukan saat yang sangat baik untuk kembali. Saya akan memberikan yang terbaik pada Honda di depan fans dan teman-teman saya," urai Aoyama. (otorider.com)