Jelang MotoGP Misano, Darius Sinathrya Jagokan Tiga Nama Ini
Darius Sinathrya memprediksi pembalap yang akan naik podium dalam MotoGP 2019 di Sirkuit Sirkuit Misano, San Marino, Italia.
Seri ke-13 MotoGP 2019 di Sirkuit Misano, San Marino, Italia akan kembali digelar akhir pekan ini. Posisi puncak klasmen masih ditempati pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dengan mengumpulkan 250 poin dari 12 seri balapan.
Posisi kedua masih ditempati oleh pembalap Ducati, Andrea Dovisiozo dan posisi ketiga ditempati oleh Alex Rins, pembalap Suzuki yang tak diduga-duga bisa berada di posisi tersebut.
Prediksi dan harapan terkait ajang balap yang akan diadakan di kampung halaman Valentino Rossi ini juga dilontarkan oleh aktor Indoneisa, Darius Sinathrya. Menurutnya, persaingan ketat masih menjadi milik ketiga pemuncak klasmen saat ini.
Baca Juga: Kembali dari Himalaya, Darius dan Donna Berbagi Pengalaman Melalui Serial Perjalanan di YouTube
Baca Juga: Keliling Kampung Halaman Pakai YZR-M1, Rossi: Ini Menakjubkan!
"Kayanya persaingan masih jadi punya Dovisiozo, atau Marquez dan Rins dari Suzuki. Tiga itu yang mungkin masih punya peluang untuk naik podium," kata Darius pada OtoRider sesaat setelah acara pemutaran perdana serial vlog 'Himalayan Ridge' di XXI Lounge Senayan, Jakarta pada Kamis, 12 September 2019.
Meskipun begitu, dirinya mengaku tetap menjadi penggemar dari Valentino Rossi terlepas dari apapun hasil balapnya nanti. Ia menilai, saat ini Rossi sudah mengalami penurunan seiring bertambahnya usia.
"Jagoan saya dari dulu Rossi nih, cuma sudah agak susah ya. Buat saya, Rossi sekarang berat kalau bersaing untuk jadi juara dunia, maksudnya masuk podium aja udah hebat banget gitu dengan kondisi umurnya dia," ucap Darius.
Ia menambahkan, saat ini pembalap muda memiliki stamina dan nyali yang jauh lebih besar dan lebih tinggi. Jadi, kemungkinan persaingan juara dunia masih dimiliki oleh ketiga nama tadi.