Jelang MotoGP Misano, Quartararo Tak Percaya Diri Pada Motornya
Jelang seri tersebut, pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo masih belum bisa percaya diri pada motor Yamaha YZR-M1-nya.
Ajang balap MotoGP musim 2020 akan segera memasuki seri selanjutnya yang digelar di Misano, Italia pada 13 September mendatang. Jelang seri tersebut, pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo masih belum bisa percaya diri pada motor Yamaha YZR-M1-nya.
Sebelumnya, pada seri terakhir di MotoGP Styria, Quartararo hanya mampu finish di luar posisi 10 besar, tepatnya di tempat ke-13. Padahal, saat menjalani seri MotoGP Spanyol, dirinya digadang-gadang menjadi calon kuat dalam memperebutkan gelar juara dunia musim ini.
Baca Juga: Motor 200 cc Honda Hornet 2.0 Resmi Hadir, Bagaimana Tampilannya?
Jelang seri Misano, Quartararo berharap bisa segera menemukan solusi pada motornya. Ia bahkan membuat permintaan khusus kepada mekaniknya, namun ia tidak menjelaskan secara detail terkait hal tersebut.
"Saya berharap Yamaha akan menemukan jawaban yang kami cari dan butuhkan. Di Misano kami akan mengalami sedikit masalah grip, tapi kelemahan lainnya pasti tidak akan teratasi. Namun, kami bisa lebih kompetitif jika Yamaha memberikan jawaban yang positif," ujar Quartararo dilansir dari Paddock GP.
Baca Juga: Yamaha NMax 155 Sudah Disegarkan, Kapan Giliran Aerox?
Tak seperti ketika menjalani balapan di Spanyol, Quartararo merasa tidak yakin menghadapi seri berikutnya. Akibatnya, ia pun merasa pesimis bisa bertarung dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020.
"Tentu saja, kami masih di antara favorit, tapi saya tidak percaya diri seperti saat di Spanyol. Dengan masalah saat ini, sangat sulit untuk memikirkan tentang kejuaraan dunia," jelas Quartararo.