Marc Marquez Berikan Pesan Kepada Para Pesaingnya: Kami Akan Datang!
Seperti diketahui Marc Marquez dari tim Repsol Honda mengalami kecelakaan cukup parah di MotoGP Spanyol pada seri perdana. Kecelakaan tersebut mengakibatkan kerusakan di tulang humerus.
Seperti diketahui Marc Marquez dari tim Repsol Honda mengalami kecelakaan cukup parah di MotoGP Spanyol pada seri perdana. Kecelakaan tersebut mengakibatkan kerusakan di tulang humerus dan harus melakukan operasi. Oleh karena itu, sang juara dunia tahun lalu ini tidak dapat meneruskan balapan pada seri kedua di MotoGP Andalucia.
Meski demikian, Marc Marquez tampaknya sangat bersemangat dan siap kembali ke lintasan balap. Hal itu diketahui melalui sosial media Instagram @marcmarquez93. Dirinya menyebutkan dalam bahasa Spanyol "Seguimos", yang memiliki arti "Kami akan datang".
Baca Juga: Galang Hendra Optimis Raih Hasil Maksimal di WorldSSP 2020 Jerez
Tamoaknya kata-kata tersebut ditujukan kepada para pesaingnya dengan peringatan dirinya akan kembali ke lintasan balap. Dalam unggahan di Instagram tersebut, terlihat Marquez sedang menjalankan fisioterapi untuk lengan kanannya. Lewat unggahan ini tampaknya Marquez benar-benar ingin kembali ke seri berikutnya di Brno dalam performa terbaik.
Sebelumnya, Marc Marquez telah menjalani operasi dan memasangkan 12 pin untuk memulihkan kembali lengannya yang rusak. Dirinya pun menyempatkan untuk mengikuti FP3, FP4, dan Kualifikasi di MotoGP Andalucia. Namun, kondisi lengannya belum sepenuhnya normal mengingat kala itu Marquez baru beberapa hari setelah operasi.
Baca Juga: Lin Jarvis Sebut Puncak Kejayaan Marc Marquez dan Honda Sudah Berakhir
Marquez terjatuh di MotoGP Spanyol pada Sirkuit Jerez di seri perdana MotoGP 2020. Dirinya sempat keluar lintasan pada putaran kelima yang membuatnya tertinggal cukup jauh. Dirinya pun berusaha mengejar dari posisi ke-16, saat dirinya berhasil menempati posisi ketiga, dirinya terjatuh dan mengalami cedera.