MotoGP Qatar Dibatalkan Karena Virus Corona

MotoGP Qatar Dibatalkan Karena Virus Corona
Senin, 2 Maret 2020 09:00
Brian

Isu virus corona semakin merebak ke berbagai belahan dunia. Seperti saat ini, wabah virus corona membuat meningkatnya pembatasan perjalanan. Bahkan pembatasan ini berdampak pada pembatalan ajang balap MotoGP Qatar yang direncanakan akhir pekan depan,

Dilansir dari Crash, meskipun kelas MotoGP Qatar dibatalkan, namun kelas Moto2 dan Moto3 tetap berjalan karena pembalap dan tim sudah di lokasi. Mereka juga telah menyelesaikan tes pra-musim terakhir di Sirkuit Losail pada Minggu (1/3) kemarin.

   Baca Juga: Bisa Berlari Kencang, Seberapa Panas Temperatur Motor di MotoGP?

MotoGP sebelumnya telah mengatur pembebasan dari pembatasan di Qatar, terutama untuk penumpang dari Italia dan Jepang. Namun negara tersebut baru saja mengumumkan kasus pertama yang tercatat pada beberapa hari lalu. Sehingga saat ini negara tersebut memberlakukan karantina dua minggu bagi penumpang yang baru-baru ini mengunjungi Italia.

Sirkuit Qatara

 

Berikut Pernyataan dari FIM:

"Karena pembatasan perjalanan Qatar diberlakukan mempengaruhi penumpang dari Italia, kelas utama tidak akan berlomba di Losail. FIM, IRTA, dan Dorna menyesal mengumumkan pembatalan semua sesi kelas MotoGP di Grand Prix Qatar, termasuk balapan."

"Wabah virus corona yang sedang berlangsung telah mengakibatkan pembatasan perjalanan diberlakukan di Qatar dan mempengaruhi penumpang dari Italia. Pada hari ini, semua penumpang yang tiba di Doha dengan penerbangan langsung dari Italia, atau telah berada di Italia dalam 2 minggu terkahir akan langsung dikarantina 14 hari. Italia jelas memainkan peran vital dalam kejuaraan di kelas MotoGP."

   Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Berjalan Ketat, Bos Dorna: Ini Situasi yang Baik

"Karena tim dan pembalap kelas Moto2 dan Moto3 sudah berada di Qatar untuk tes resmi tiga hari di Sirkuit Internasional Losail awal pekan ini, maka balapan kedua kategori tersebut akan dimungkinkan. Kelas ringan dan menengah akan bersaing dalam pembuka musim mereka dari tanggal 6 hingga 8 Maret. Hal yang sama akan berlaku untuk Asia Talent Cup yang akan memiliki dua balapan selama Grand Prix Qatar seperti direncanakan sebelumnya."

Sebelumnya ada pembatalan ajang MotoGP juga datang dari Thailand. Negara tersebut merupakan salah satu yang terdampak oleh virus corona. Terdapat rumor yang belum diverifikasi bahwa MotoGP Thailand akan ditunda hingga akhir musim ini.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.