Balas Sindiran Marquez, Rossi Hanya Bisa Berharap
Marc Marquez menyindir Valentino Rossi beberapa waktu lalu saat diwawancara sejumlah media. Marquez mengatakan dirinya akan tinggal di rumah saja jika tidak kompetitif dalam balapan MotoGP.
Marc Marquez menyindir Valentino Rossi beberapa waktu lalu saat diwawancara sejumlah media. Marquez mengatakan dirinya akan tinggal di rumah saja jika tidak kompetitif dalam balapan MotoGP. Meski berkata demikian, pembalap Repsol Honda itu merasa sang legenda masih memiliki peluang untuk menang namun terhalang pembalap muda.
"Saya sangat terkejut dan menghargainya, tapi saya heran bagaimana Valentino menerima itu. Valentino mengemudi, dia tidak punya kesempatan, tapi dia masih menikmatinya. Setidaknya sepertinya dia menikmatinya," ujar Marc Marquez seperti dilansir Motorsport-Total.
Baca Juga: Pembalap MotoGP Yakin Marquez Podium di Sachsenring
Menanggapi celotehan Marc Marquez, Valentino Rossi pun angkat bicara. Pria berusia 42 tahun itu sadar akan situasinya, menurutnya memang tidak menyenangkan balapan tanpa hasil. Namun dirinya mengira di tahun ini akan mampu sedikit lebih kompetitif.
"Bukan untuk memperebutkan Kejuaraan Dunia, tetapi untuk berada di depan, untuk balapan yang bagus dan berada di lima besar. Mungkin untuk naik podium di hari yang tepat. Saya ingin dekat dan tetap menjadi protagonis," ujar Valentino Rossi.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Jerman 2021: Mampukah Marquez Raih Podium Perdana Musim Ini?
Saat ditanya soal pernyataan Marc Marquez, Valentino Rossi menganggap pernyataan The Baby Alien sangat masuk akal. Namun ternyata hasilnya lebih buruk daripada yang diharapkan sebelum memulai musim. "Tentu saja saya tidak ingin mengemudi hanya untuk finis di urutan 16 atau 20," pungkasnya.