Belum Tunjukkan Performa Terbaik di KTM, Petrucci Ungkap Alasannya
Danilo Petrucci resmi meninggalkan tim Ducati dan memilih bergabung dengan KTM di MotoGP 2021. Namun, hingga kini Petrucci belum menunjukkan performa terbaiknya bersama KTM.
Danilo Petrucci resmi meninggalkan tim Ducati dan memilih bergabung dengan KTM di MotoGP 2021. Namun, hingga kini Petrucci belum menunjukkan performa terbaiknya bersama KTM. Dalam empat seri yang digelar, ia pun masih kesulitan untuk menembus barisan terdepan.
Performa tim KTM sendiri sempat menjadi sorotan pada musim lalu. Pol Espargaro dan Brad Binder secara mengejutkan beberapa kali bersaing dengan pembalap di urutan depan. Akan tetapi di musim ini, Petrucci mengatakan masih berjuang dengan komponen ban, khususnya ketika sesi tes Jerez beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Mei 2021, Motor Bergaya Supermoto Kawasaki D-Tracker Cuma Rp 30 Jutaan
"Tujuan kami adalah menemukan sesuatu yang membuat ban belakang baru bekerja lebih baik. Dulu, saya jauh lebih cepat dengan ban baru, tidak seperti ban bekas, tapi sekarang justru sebaliknya. Saya bekerja untuk meningkatkan, tetapi saya menyadari bahwa saya harus belajar melakukan apa yang diperintahkan KTM dan bukan apa yang saya inginkan," ujar Petrucci dikutip dari GPOne.
Petrucci mengaku cukup kuat saat mengerem. Tapi sayangnya, ia terlalu banyak menggunakan ban depan dengan mengorbankan ban belakang. "Saya belum menemukan solusi, bahkan jika, dengan memindahkan lebih banyak bobot ke depan, ada lebih banyak tekanan," ucapnya.
Baca Juga: Konsumen All New Honda PCX 160 Keluhkan Air Radiator Bocor
Jelang dimulainya seri Le Mans, Prancis, Petrucci mengaku tetap optimistis. Ia juga berharap bisa meraih hasil yang lebih baik dibandingkan beberapa seri sebelumnya.
"Saya menatap Le Mans dengan percaya diri. Saya berharap lebih banyak di Prancis, karena treknya berbeda. Di sini, di Jerez, saya berhasil mendekati (Miguel) Oliveira, tetapi tidak dengan pembalap lain. Jadi, kita akan lihat apa yang terjadi," jelas pembalap bernomor 9 ini.