Makna Tersembunyi Di Balik Grafis Khusus Helm Valentino Rossi
Lantas, apa sebenarnya makna di balik penggunaan grafis khusus pada helm Valentino Rossi tersebut?
Valentino Rossi menggunakan helm dengan grafis khusus saat menjalani seri MotoGP Emilia-Romagna, Italia. Helm AGV tersebut dibalut dengan dominasi warna kuning yang menjadi ciri khasnya. Lantas, apa sebenarnya makna di balik penggunaan grafis khusus pada helm Valentino Rossi tersebut?
Seri MotoGP Emilia-Romagna sendiri merupakan balapan kandang terakhir bagi Rossi. The Doctor, julukannya, resmi memutuskan pensiun dari balapan pada akhir musim 2021 nanti. Oleh sebab itu, helm yang dipakai Rossi diklaim didedikasikan bagi para penggemarnya.
Baca Juga: Mario Suryo Aji Pakai Nomor 64 Hadapi Moto3 Misano, Apa Alasannya?
Secara desain, helm tersebut memiliki simbol hati berwarna kuning pada bagian atas. Selain itu, potret para pendukung pembalap Petronas Yamaha itu pun tersemat di sekeliling helm, lengkap dengan nomor 46, bendera matahari serta bulan, dan dua ekor anjing juga seekor kucing di belakang.
"Grafis kami kerjakan mulai dari foto oleh Gigi Soldano dari tribun GP Misano 1, sehingga para penggemar bisa mengenali diri mereka sendiri," ujar Aldo Drudi yang merupakan pembuat helm tersebut dikutip dari GPOne.
Baca Juga: Daftar Harga Tiket Masuk GIIAS 2021, Cuma Bisa Dibeli Secara Online!
Melalui grafis khusus ini, Rossi diharapkan bakal membawa semua kasih sayang dari orang-orang yang telah setia mendukungnya selama 26 tahun berkarir. Bagaimana menurut Anda grafis khusus dari helm Rossi tersebut? Tertarik memilikinya?