Rossi Buka Suara Soal Keputusan Vinales dan Kabar Bergabungnya Dovizioso
Perpisahan antara Maverick Vinales dan Yamaha membuat tim tersebut bergerak cepat mencari pembalap pengganti. Sejumlah nama pembalap santer terdengar akan mengisi kursi pembalap Yamaha.
Perpisahan antara Maverick Vinales dan Yamaha membuat tim tersebut bergerak cepat mencari pembalap pengganti. Karena, tak hanya ditinggalkan Vinales, Yamaha juga bakal kehilangan Valentino Rossi yang pensiun di akhir musim 2021 nanti. Sejumlah nama santer terdengar akan mengisi kursi pembalap Yamaha.
Rossi pun memberikan komentar terkait pergantian pembalap yang terjadi di Yamaha, baik pabrikan Monster Energy Yamaha maupun tim satelit Petronas Yamaha. The Doctor, julukannya mengaku turut senang dengan keputusan Vinales bergabung bersama Aprilia.
Baca Juga: Valentino Rossi Ungkap Permintaan Terakhirnya Sebelum Pensiun dari MotoGP
"Saya yakin Maverick akan mengendarai Aprilia secepat mungkin. Ini sangat menarik karena Aprilia terlihat kompetitif dan Maverick adalah orang yang sangat cepat. Dan tentu saja kita harus memahami siapa yang akan bergabung dengan tim pabrikan, mungkin Franco (Morbidelli), tapi saya tidak tahu, dan kemudian Anda harus melihat siapa yang akan menjadi rekan setim saya," ujar Rossi dikutip dari Speedweek.
Bukan Vinales dan Morbidelli saja, Andrea Dovizioso pun turut dikaitkan dengan tim Petronas Yamaha. Seperti yang telah diketahui, mantan pembalap Ducati tersebut kini belum memiliki tim dan belakangan tengah beberapa kali menguji motor milik tim Aprilia.
Baca Juga: Mau Motor Sport Fairing Awet? Berikut Bocoran Cara Merawatnya
"Saya membacanya dan saya akan senang. Dulu kami sering bertengkar satu sama lain dan kami saling menghargai," kata Rossi soal kabar bergabungnya Dovizioso ke tim Yamaha.