Andrea Dovizioso Sebut Siap Bantu Rookie Satu Tim Di MotoGP 2022
Andrea Dovizioso saat ini menjadi pembalap tertua di kejuaraan balap motor kelas utama MotoGP. Pria yang memiliki nama besar di Ducati itu, kini membalap untuk WithU RNF-Yamaha bersama rookie.
Andrea Dovizioso saat ini menjadi pembalap tertua di kejuaraan balap motor kelas utama MotoGP. Pria yang memiliki nama besar di Ducati itu, kini membalap untuk WithU RNF-Yamaha bersama rookie dari Moto3, Darryn Binder. Dalam tim baru ini, Dovizioso menyebutkan akan membantu rekan satu timnya itu.
Dilansir dari Motorsport-Total, Darryn Binder memang belum memiliki pengalaman di kelas balap MotoGP. Perpindahannya dari Moto3 pun menuai banyak kritik karena tidak melalui pengalaman di Moto2 terlebih dahulu. Namun, Dovizioso mengaku dirinya terbuka jika Darryn ingin belajar motor MotoGP darinya.
Baca Juga: Alasan Yamaha Hanya Kontrak Satu Tahun untuk Tim Satelit Baru
"Saya terbuka jika Darryn ingin mengetahui sesuatu dari saya. Saya benar-benar santai tentang itu. Saya pikir dia cepat dan dapat menunjukkan itu. Tetapi jika dia membutuhkan bantuan, saya ada di sana. Saya akan senang jika saya dapat membantunya," ujar Dovizioso.
Darryn Binder sendiri mengaku akan dengan senang hati menerima bantuan dari Andrea Dovizioso. Tampaknya pembalap asal Afrika Selatan dan Italia itu akan menjalin kerja sama yang hebat dalam tim satelit baru. "Saya berharap bisa belajar sebanyak-banyaknya dari dia," ujar Darryn Binder.
Baca Juga: Joan Mir Komentari Soal 8 Motor Ducati dan Rumor Tinggalkan Suzuki
Darryn Binder sendiri memiliki seorang kakak yang juga bertanding di kelas utama MotoGP yakni Brad Binder. Namun pembalap rookie dari Moto3 itu enggan bertanya kepada kakaknya dan lebih memilih Dovizioso.
"Jika saya membutuhkan informasi yang sangat bagus tentang set-up motor MotoGP, maka Andrea adalah orang yang terbaik untuk diajak bicara. Dia memiliki banyak pengalaman dan sekarang membalap di tim yang sama dengan saya, dengan motor yang sama," pungkas Darryn Binder.