Jadwal MotoGP Motegi, Jepang 2022: Siapa Bakal Jadi Juara?

Jadwal MotoGP Motegi, Jepang 2022: Siapa Bakal Jadi Juara?
Sabtu, 24 September 2022 15:15
Thio Pahlevi

Balapan MotoGP 2022 seri Motegi, Jepang bakal terselenggara pada Minggu (25/9). Jelang balapan tersebut, persaingan perebutan posisi pemuncak klasemen kian ketat. Selain itu, seri ini juga menjadi ajang unjuk gigi bagi para pembalap tuan rumah.

Takaaki Nakagami dari LCR Honda menjadi salah satu pembalap Jepang yang bertekad meraih hasil maksimal. Usai mengalami cedera akibat insiden dengan Marc Marquez di Aragon, Spanyol akhir pekan lalu, Nakagami kini dinyatakan fit dan siap untuk balapan.

   Baca Juga: Rahasia Dibalik Kenaikan Tenaga New Honda CBR250RR, Apa yang Berubah?

Selain pembalap, tim asal Jepang juga berharap bisa menunjukkan performa impresif. Satu di antaranya adalah Repsol Honda yang kini telah diperkuat oleh Marquez. Pembalap bernomor 93 itu gagal meraih hasil positif dalam balapan minggu lalu yang sekaligus menandai comeback-nya ke lintasan.

Enea Bastianini, Marc Marquez, Jack Miller, Francesco Bagnaia

Menghadapi seri Motegi, Marquez mengaku berada dalam kondisi fisik yang cukup baik. Bahkan, ia juga merasa bersemangat untuk bisa segera balapan di sana. Menurutnya, sirkuit ini menyenangkan serta para penggemar selalu luar biasa.

   Baca Juga: Honda PCX Electric Hadir Ramaikan Rangkaian G20

"Anda dapat menemukan semua jenis cuaca di Motegi, jadi kami harus memperhatikan apa yang terjadi. Juga, dengan perubahan program, dua setengah hari akan sangat intens, tapi saya merasa baik secara fisik setelah Aragon. Mari nikmati akhir pekan di Jepang, dan kami akan terus bekerja untuk pemulihan total dan untuk pengembangan motor," ujar Marquez dikutip dari GPOne.

Berikut jadwal balap seri Motegi, Jepang 2022:

Sabtu, 24 September 2022

Kualifikasi:  

Moto3 10.35 - 11.15 WIB
Moto2 11.30 - 13.50 WIB 
MotoGP 14.10 - 14.50 WIB

Minggu, 25 September 2022

Balapan:

Moto3 10.00 WIB
Moto2 11.20 WIB
MotoGP 13.00 WIB

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.