Team Director Monster Yamaha Akui Motor YZR-M1 Kompetitif di Mandalika

Team Director Monster Yamaha Akui Motor YZR-M1 Kompetitif di Mandalika
Kamis, 24 Maret 2022 11:30
Thio Pahlevi

Pembalap pabrikan Monster Energy Yamaha berhasil mengamankan posisi finish 10 besar saat menjalani seri MotoGP Mandalika, Indonesia akhir pekan lalu. Menunggangi motor Yamaha YZR-M1, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli mampu menyelesaikan balapan di posisi ke-2 dan ke-7. Hasil positif ini pun disambut gembira oleh seluruh tim yang terlibat.

Salah satu yang mengungkapkan rasa senangnya adalah Massimo Meregalli selaku Team Director Monster Energy Yamaha. Ia mengatakan Quartararo dan Morbidelli melakukan balapan yang fantastis dan luar biasa. Terlebih, kedua rider tersebut melakukannya dalam kondisi trek basah.

   Baca Juga: Banyak Yang Belum Tahu, Ini Fungsi Dan Cara Kerja Thermostat Di Motor Yang Ada Radiatornya

"Balapan yang dilakukan Fabio luar biasa! Pada titik tertentu, dia seperti riding di trek kering. Saya bahkan tidak bisa membayangkan hal ini di awal balapan. Biasanya kami sedikit kesulitan dalam kondisi ini tetapi di sini motornya kompetitif, dan Fabio lebih percaya diri pada lap pertama, bahkan dia bisa melakukannya dengan lebih baik. Meraih tempat kedua adalah hasil fantastis dan rasanya lebih manis setelah GP Qatar," ujar Meregalli dalam keterangan tertulis.

Fabio Quartararo MotoGP Mandalika 2022

Meregalli juga memuji penampilan apik Morbidelli. Menurutnya, hasil balapan tersebut sama sekali tak terduga. Selain itu, ia turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh fans Indonesia.

   Baca Juga: New Honda Genio Dipesan 278 Unit di Jakarta-Tangerang, Warna Apa Paling Laris?

"Start fantastis buat Franky (sapaan Morbidelli-Red) dan ini merupakan kunci balapannya. Dia membuat tujuh posisi di sektor pertama lap pertama dan kemudian mempertahankan posisi sebaik mungkin. Saya harus mengatakan hasil balapan ini tidak terduga, namun kami sangat bahagia. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada fans Indonesia yang begitu mendukung dan antusias. Kami harapkan mereka menganggap layak menantikan balapan pertama di Sirkuit Mandalika ini!" kata Meregalli.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.