Diggia & Marini Resmi Umumkan Tim, Ini Daftar Pembalap MotoGP 2024
Terdapat 11 tim dengan 22 pembalap. Lantas, siapa saja pembalap dari masing-masing tim?
OTORIDER - Fabio Di Giannantonio serta Luca Marini menjadi pembalap terakhir yang mengumumkan timnya guna menghadapi MotoGP 2024. Usai peresmian kedua pembalap tersebut, kini daftar rider MotoGP musim depan telah lengkap. Terdapat 11 tim dengan 22 pembalap. Lantas, siapa saja pembalap dari masing-masing tim?
Di Giannantonio resmi merapat ke tim Mooney VR46. Ia bakal berduet dengan Marco Bezzecchi. Sementara, Luca Marini berbagi paddock dengan Joan Mir di Repsol Honda. Marini mengisi kursi kosong yang ditinggalkan oleh Marc Marquez.
Marquez sendiri akan menunggangi motor Ducati Desmosedici bersama adiknya yaitu Alex Marquez di tim Gresini Racing. Kemudian, Alex Rins memutuskan berpisah dengan LCR Honda serta memilih bergabung dengan Monster Energy Yamaha.
Motor Honda RC213V milik Rins mulai musim depan digunakan oleh Johann Zarco. Posisi Zarco di Pramac Ducati digantikan oleh Franco Morbidelli. Selanjutnya, Pedro Acosta menjadi pembalap anyar yang naik ke kelas MotoGP bersama GasGas Factory Racing Tech3.
Selebihnya, beberapa pembalap masih akan membela tim yang sama pada tahun depan. Di antaranya seperti Francesco Bagnaia-Enea Bastianini di Ducati Lenovo, Aleix Espargaro-Maverick Vinales di Aprilia Racing, dan Brad Binder-Jack Miller di Red Bull KTM.
Berikut daftar lengkap pembalap MotoGP 2024:
Aprilia Racing:
- Aleix Espargaro
- Maverick Vinales
Ducati Lenovo:
- Francesco Bagnaia
- Enea Bastianini
Monster Energy Yamaha:
- Fabio Quartararo
- Alex Rins
Prima Pramac Ducati:
- Jorge Martin
- Franco Morbidelli
Gresini Racing:
- Alex Marquez
- Marc Marquez
Red Bull KTM Factory Racing:
- Brad Binder
- Jack Miller
Repsol Honda:
- Joan Mir
- Luca Marini
LCR Honda:
- Takaaki Nakagami
- Johann Zarco
GasGas:
- Augusto Fernandez
- Pedro Acosta
Mooney VR46:
- Marco Bezzecchi
- Fabio Di Giannantonio
Aprilia:
- Miguel Oliveira
- Raul Fernandez
(*)