Jelang MotoGP Jerez 2023, Alex Marquez Bertekad Kembali Bangkit
Balapan berikutnya MotoGP musim ini bakal segera memasuki seri Jerez, Spanyol. Jelang balapan tersebut, Alex Marquez bertekad bangkit guna menebus kegagalannya di seri Austin.
Nasib kurang beruntung dialami oleh pembalap anyar Gresini Racing, Alex Marquez saat menjalani MotoGP Austin, Texas beberapa pekan lalu. Memulai start dari posisi ke-4, Alex justru gagal finish dalam Sprint Race serta Race utama. Hasil ini pun membuatnya tak bisa meraih tambahan poin penting di klasemen perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023.
Balapan berikutnya MotoGP musim ini bakal segera memasuki seri Jerez, Spanyol. Jelang balapan tersebut, Alex Marquez bertekad bangkit guna menebus kegagalannya di seri Austin. Meski bukan trek favorit, Jerez cukup disukai oleh adik dari Marc Marquez tersebut.
Baca Juga: Rivola Yakin Aprilia Bakal Segera Memenangkan Gelar Juara Dunia MotoGP
"Kami datang ke sirkuit nasional kami, sirkuit khusus dengan banyak atmosfer. Itu bukan salah satu trek favorit saya, meskipun saya menyukainya, dan saya ingin menebus rasa pahit yang saya rasakan di Austin, yang mana kami memiliki kecepatan untuk melakukannya dengan baik," kata Alex Marquez dikutip dari PaddockGP.
Di tabel klasemen sementara MotoGP 2023, Alex saat ini menghuni posisi ke-8 dengan raihan 33 poin. Ia pun hanya terpaut 31 poin dari posisi pemuncak klasemen yang ditempati oleh pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi. Menghadapi MotoGP Jerez, Alex mengaku sudah tak sabar untuk kembali menunggangi motor Ducati Desmosedici GP22-nya.
Baca Juga: Rumor Tim VR46 Gabung Yamaha, Bezzecchi: Saya Tetap Bersama Ducati
"Kami akan memberikan segalanya, seperti biasa, dan mungkin mendapatkan beberapa dukungan semangat dari para penggemar di tribun. Secara fisik saya jauh lebih baik, saya telah bekerja dengan fisioterapis saya untuk menjadi yang terbaik dan saya tidak sabar kembali ke Desmosedici saya," ucap pembalap bernomor 73 tersebut.