Hadapi MotoGP 2024, Ducati Beri Penyegaran Motor Desmosedici
Desmosedici GP baru sendiri, memiliki livery yang kembali didominasi warna merah dengan detail grafis.
OTORIDER - Motor andalan Francesco 'Pecco' Bagnaia dan Enea Bastianini untuk menghadapi MotoGP 2024 resmi diperkenalkan oleh Ducati. Peluncuran tim Lenovo Ducati tersebut dilakukan di Palacampiglio, Madonna di Campiglio, Italia.
Ducati Desmosedici GP memiliki livery yang kembali didominasi warna merah. Motor ini juga didukung beberapa pembaruan teknis yang diharapkan bisa mempertahankan mahkota juara dunia untuk kali ketiga berturut-turut.
Motor Pecco tetap mempertahankan nomor 1. Pembalap yang merupakan juara dunia MotoGP dua musim beruntun ini sangat bersemangat untuk memulai musim keempatnya bersama pabrikan Ducati.
"Saya sangat bersemangat untuk memulai musim keempat saya bersama Tim Ducati Lenovo. Tes terakhir di Valencia memberikan tanggapan positif, memberi kami landasan yang kuat untuk pengembangan musim mendatang," kata Bagnaia dikutip dari keterangan resmi Ducati, Senin (22/1).
Rekan setim Bagnaia, Enea Bastianini musim lalu sempat mengalami cedera. Demi membalas musim lalu yang kurang maksimal, dia berharap bisa menebus kesalahannya.
"Meskipun hanya berpartisipasi dalam beberapa Grand Prix tahun lalu, saya telah mendapatkan pelajaran berharga yang akan saya bawa. Saya memiliki kepercayaan diri yang besar pada tim saya, dan saya tahu kami memiliki semua potensi untuk melakukannya dengan baik," jelas Bastianini.
Sementara itu, Manajer Umum Ducati Corse, Luigi Dall'Igna meyakini kedua pembalapnya akan tampil maksimal dalam musim 2024 ini. "Tim Ducati Lenovo akan kembali menampilkan Pecco Bagnaia bersama Enea Bastianini. Sayangnya, Bastianini tidak bisa menampilkan potensi penuhnya tahun lalu karena banyaknya cedera, namun kami optimis dengan performanya musim ini," kata Luigi. (*)