Jelang MotoGP Portugal 2024, Vinales Yakin Raih Hasil Terbaik
Usai Qatar, Vinales akan menjalani seri kedua MotoGP 2024 di Sirkuit Autodromo Internacional do Algarve, Portugal pada 22-24 Maret mendatang.
OTORIDER - Maverick Vinales menutup seri perdana MotoGP 2024 di Qatar dengan hasil yang kurang maksimal. Pembalap Aprilia Racing itu menyelesaikan balap Sprint di posisi ke-9, sedangkan saat Race utama berada di tempat ke-10. Usai Qatar, seri kedua balapan musim ini akan berlangsung di Sirkuit Autodromo Internacional do Algarve, Portugal pada 22-24 Maret mendatang.
Lantas, bagaimana persiapan Vinales jelang balapan tersebut? Rider bernomor 12 ini mengatakan masih banyak hal yang bisa ditingkatkan guna meraih hasil maksimal. Menurutnya, akselerasi motor Aprilia RS-GP menjadi salah satu poin yang telah mengalami perubahan dibanding musim lalu.
"Tentu saja masih ada ruang untuk diperbaiki. Kami sedang membicarakan detailnya. Salah satu bagian yang meningkat pesat dibandingkan tahun lalu adalah ketika melakukan start. Hal penting lainnya adalah akselerasi motor sangat baik," ucap Vinales.
Vinales pun optimistis menghadapi seri Portugal pada pekan depan. Menurutnya, seri ini akan menyajikan cerita berbeda dibanding balapan kemarin. Lalu, seperti apa strategi dari rekan setim Aleix Espargaro itu?
"Saya katakan sebelum grand prix ini, Portimao (Portugal) akan menjadi cerita lain, saya sangat yakin. Karena treknya berbeda, belum ada yang melakukan lap uji coba, grip-nya juga berbeda. Jadi, mungkin itu akan menguntungkan kami," kata Vinales.
Sumber: Crash