Mantan Rider MotoGP Raih Podium Utama King of the Bagger

Dipublikasikan : Jumat, 14 Maret 2025 08:05
Penulis : Benny Averdi

Setelah Loris Baz, balap King of the Baggers diikuti juga oleh mantan rider MotoGP lainnya, yaitu Bradley Smith yang berhasil meraih podium utama.

Mantan Rider MotoGP Raih Podium Utama King of the Bagger
King of the Baggers podium 2025 (Foto :motoamerica)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Gelaran King of the Baggers, merupakan lomba motor asal Amerika Serikat, seperti Harley-Davidson dan Indian dengan diikuti peserta domestik Negeri Paman Sam.

Di ajang yang juga disebut Motoamerica itu, diikuti juga oleh mantan rider MotoGP, Bradley Smith dan Loris Baz.

Pada tampilan perdananya di tahun ini, Bradley Smith dan Loris Baz finis di podium di seri King of the Baggers di Daytona akhir pekan lalu.

Smith yang asal Inggris itu, balap di ajang MotoGP dari tahun 2013 hingga 2018, ia membalap untuk tim pabrikan Tech3 Yamaha dan KTM dalam dua tahun pertamanya.

Kemudian ia pindah ke Aprilia sebagai test rider, yang membuatnya mengikuti beberapa balapan pada tahun 2019, sementara ia berkompetisi penuh pada musim 2020 sebelum meninggalkan pabrikan Italia tersebut.

Pembalap berusia 34 tahun itu baru-baru ini mengumumkan bahwa ia akan ambil bagian dalam seri King of the Baggers tahun ini di AS, yang merupakan bagian dari MotoAmerica.

Smith sudah mengisyaratkan rencana ini November lalu, saat ia muncul di acara Harley-Davidson pada hari Senin setelah Solidarity Grand Prix.

Melakukan debutnya akhir pekan lalu selama akhir pekan Daytona 200, Smith menjadi bagian dari jajaran pabrikan Harley bersama Kyle Wyman dan James Rispoli.

Smith menjadi yang teratas dalam pertarungan putaran terakhir dengan Cameron Petersen di SDI Racing Indian di race pertama, mengalahkannya dengan selisih empat persepuluh detik saat melaju ke bendera finish.

Kemenangan ini melengkapi posisi 1-2 untuk tim pabrikan Harley, saat rekan setim Smith, Wyman, juga memenangkan balapan delapan putaran di Daytona International Speedway, dilansir dari Crash.net.

Wyman melesat memacu Harley 2.6 miliknya di lintasan, untuk meraih kemenangan keempatnya bersama Baggers di Daytona.

Petersen melengkapi podium, dengan Kyle Ohnsorg dan Jake Lewis melengkapi lima besar. 

Hanya delapan pembalap yang masuk klasifikasi, dengan Tyler O'Hara, Rocco Landers, dan Troy Herfoss mengisi beberapa tempat terakhir.

Sedangkan mantan rider MotoGP dan World Superbike asal Prancis, Loris Baz, tidak berhasil finish untuk tim S&S/Indian Motorcycle di balapan pertama, meski naik podium di balapan kedua.

Wyman memenangkan balapan kedua untuk kelas Baggers dengan finish yang jauh lebih ketat, karena ia mengalahkan Herfoss dengan selisih 0,056 detik.

Smith mengalami kecelakaan di balapan kedua, tetapi bangkit kembali dan finish di posisi terakhir dari pembalap yang terklasifikasi di urutan ke-10. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.