Modifikasi Kawasaki Ninja 150, Lirikan Valentino Rossi
Sampai detik ini, belum pernah sekalipun pembalap legendaris MotoGP, Valentino Rossi membalap di atas motor Kawasaki.
Sampai detik ini, belum pernah sekalipun pembalap legendaris MotoGP, Valentino Rossi membalap di atas motor Kawasaki.
Namun hal ini tidak menghentikan langkah Buisang, pemilik speedshop RPM Don Mei di Cimanggis, Depok, Jawa Barat untuk melabur Kawasaki Ninja 150 tunggangannya dengan livery khas pembalap bernomor 46 tersebut saat masih bersama tim Repsol Honda.
"Pemilihan temanya selain membuat tampilan beda, juga berpatokan pada konsep modifikasi sport racing look," ucap pria yang karib disapa Asang ini.
Tapi, biar nggak terlihat terlalu Repsol Honda, Asang memilih motif font MotoGP Valencia 2003 yang ikonik dan berbeda dari livery biasanya. Ini terlihat dari pemilihan jenis huruf yang lucu.
Sedangkan warna bodi yang didominasi kuning-oranye juga dihiasi beberapa simbol khas Rossi. Seperti matahari, anjing bulldog dan tentu saja, nomor 46.
Hasilnya, bukan hanya sukses tampil beda, motor ini juga menjadi unggulan bengkelnya saat turun kontes modifikasi. (otorider.com)
Data Modifikasi Kawasaki Ninja 150:
Ban depan: Duro 50/100 Ban belakang: Eat My Dust 60/80
Sok depan: Nova Dush
Sok belakang: Gazi Tabung
Teromol: Nova Dush
Pelek : TDR
Setang: TZ
Stabilizer: Scot
Handgrip: Harris
Kaliper: Nova Dush Costom
Selang radiator: Samco
Knalpot: AHM
Handle: KTC
Karburator: Sudco 30mm
Mesin: PDK
Spidometer: RPM Mobil
Segitiga: Aluminium Custom
Swing Arm: Bpro
Selang rem: KTech
Underbone: DKT
Cakram: Nova Dush
Kabel kopling: SPS
Kabel gas: SPS
Gas Spontan: TZ
Gear set: SSS
Intake: Bpro
Sub-Frame: Aluminium Custom
Buritan: Victor
Bodi depan: Ninja SSR
Bengkel: RPM Don Mei
Jl. Raya Bogor, KM 29, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
08221 888 2625