Cara Menjaga Keseimbangan Sepeda Motor Saat Melintasi Perkotaan

Kamis, 12 September 2019 16:00
Brian

Tanpa keseimbangan, motor akan mudah roboh atau membuat pengendara ragu ketika bermanuver

Cara Menjaga Keseimbangan Sepeda Motor Saat Melintasi Perkotaan

Keseimbangan dalam mengendarai sepeda motor merupakan faktor yang sangat penting, terutama dalam menunjang keamanan. Tanpa keseimbangan, motor akan mudah roboh atau membuat pengendara ragu ketika bermanuver. Sehingga selain perangkat keamanan, skill akan menyeimbangkan motor juga perlu diperhatikan pengendara motor.

Agus Sani selaku Head of Safety Riding Wahana mengatakan untuk bisa menyeimbangkan motor, pengemudi tentunya harus berlatih. "Caranya ya harus dilatih, karena kalau di safety riding ada latihan namanya aero plank yaitu seperti jalan di atas papan. Kalau sudah seimbang di atas sepeda motor, ingin manuver seperti apa pasti enak," pungkas Agus saat ditemui OtoRider di Tangerang, Rabu (11/9).

   Baca Juga: Ikuti 3 Tips Irit Bahan Bakar ini! Simpel dan Dijamin Aman Untuk Motor

Selain berlatih keseimbangan, faktor penggunaan rem jgua dapat mempengaruhi keseimbangan. Penggunaan rem yang tidak tepat dan tidak sesuai dengan kondisi jalan justru akan membuat pengendara terjatuh.

Safety Riding Royal Enfield Indonesia

 

"Kalau rem seharusnya pertama melihat situasi kondisi jalannya. Memang rem depan lebih efektif dibandingkan belakang, karena ketika melakukan rem titik beban sepeda motor adanya di roda depan," jelas Agus.

   Baca Juga: Tips Berkendara Sepeda Motor Jarak Jauh, Ternyata Tidak Sulit!

"Kadang harus dilihat juga kondisi jalannya, ketika kondisi licin itu rem depan harus dikurangkan. Karena jangan sampai ban jadi tergelincir atau slip. Ketika kondisi jalan licin jadi harus banyak rem belakang juga," lanjutnya.

Perihal keseimbangan tentunya sangat penting, terutama di daerah perkotaan seperti Jakarta. Kemacetan Jakarta yang sudah menjadi makanan sehari-hari membuat pengendara motor di Jakarta harus mempunyai skill keseimbangan.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.