Fitur Tersembunyi di Speedometer Yamaha MT-15
Yamaha MT-15 merupakan produk yang dipasarkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. Pabrikannya memberi sejumlah fitur terkini pada motor yang berjudul 'Master Torque' itu.
Yamaha MT-15 merupakan produk motor naked yang dipasarkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. Pabrikannya sejumlah fitur terkini pada motor yang dijuluki 'Master Torque' itu. Fitur tersebut antara lainnya adalah lampu LED pada headlamp dan stoplamp, suspensi upside down dan speedometer digital.
Ternyata di antara fitur-fitur tersebut, ada satu yang terbilang masih sembunyi pada speedometer digital tersebut. Speedometer Yamaha MT-15 ternyata dapat mengatur sejumlah hal pada motor "monster" kecil itu. Pengaturan yang dapat dilakukan antara lain adalah kecerahan layar, red line warning indicator, jam, dan nama sapaan.
Pengaturan pertama adalah kecerahan layar dan red line warning pada Yamaha MT-15. Caranya adalah dengan menekan tombol select, lalu tahan dibarengi memutar kunci kontak ke 'on'. Tunggu hingga menyala dan sistem akan membawa tampilan settingan secara otomatis.
Untuk menambah kecerahan layar dapat menekan tombol reset, maka layar akan bertambah terang. Jike pemilihan kecerahan layar dirasa sudah pas, tekan tombol select untuk lanjut ke pengaturan lain.
Usai mengatur kecerahan layar, tekan tombol select maka akan berpindah ke pengaturan red line warning. Pengaturan ini mengatur di putaran mesin berapa red line menyala dan mati. Untuk mengaturnya dapat menekan tombol reset sesuai kebutuhan.
Lanjut ke pengaturan jam, caranya cukup tekan dan tahan kedua tombol select dan reset secara bersamaan. Lalu putar kunci kontak ke 'on' hingga tampilan settingan jam muncul. Cara mengoperasikannya pun sama seperti sebelumnya.
Terakhir, Yamaha MT-15 memiliki sapaan "Hi Buddy" pada saat dinyalakan. Panggilan sapaan ini dapat diubah dan menggantinya dengan nama atau apapun yang disukai.
Caranya cukup dengan menekan dan menahan tombol select sebelum motor dinyalakan. Kemudian putar kunci kontak ke 'on' dan tunggu hingga settingan tulisan keluar. Kemudian pencet select dan reset untuk menemukan huruf karakter yang diinginkan.
Jika ingin mengubah karakter selanjutnya cukup menekan dan tahan tombol select hingga settingan karakter berpindah. Terdapat enam karakter yang dapat diubah-ubah pada pengaturan ini. Sayangnya tidak semua karakter ditampilkan sempurna seperti huruf abjad yang kita kenal.