Banyak yang Belum Tahu, Kapan Minyak Rem Harus Diganti?

Rabu, 28 April 2021 10:15
Brian

Minyak rem merupakan komponen yang cukup penting dalam pengoperasian sepeda motor. Komponen ini dikendalikan oleh tuas rem dan memompa kaliper untuk menekan kampas ke piringan atau tromol.

Banyak yang Belum Tahu, Kapan Minyak Rem Harus Diganti?

Minyak rem merupakan komponen yang cukup penting dalam pengoperasian sepeda motor. Komponen ini dikendalikan oleh tuas rem dan memompa kaliper untuk menekan kampas ke piringan atau tromol. Lantas kapan minyak rem harus diganti dalam perawatan sepeda motor?

Adih selaku Supervisor Service Dealer Yamaha Mekar Motor Bintaro mengatakan minyak rem bisa diganti atau dikuras. Biasanya keputusan ini tergantung pada kondisi minyak rem dalam tabung reservoirnya. Adih sendiri menyebutkan biasanya dikuras setiap kilometer menyentuh kelipatan 25.000.

   Baca Juga: Inspirasi Modifikasi Yamaha WR 155R Bergaya Supermoto Monster Energy

"Minyak rem itu kalau mau dikuras atau diganti itu setiap 25.000 kilometer. Tetapi kalau kondisi masih bagus, biasanya kami tambah saja. Kalau ganti kampas rem soalnya biasa ada pengurangan ditekanan, nah itu kita tambah," ujar Adih saat ditemui OtoRider beberapa waktu lalu di Bintaro, Jakarta Selatan.

Tabung Minyak Rem
Foto: Thio Pahlevi

Menurut Adih, untuk mengganti minyak rem tidak memakan biaya yang cukup besar. Dirinya menuturkan untuk menambah kapasitas minyak rem di reservoir hanya membutuhkan satu botol saja. Harga per satu botolnya pun cukup murah, yakni hanya Rp 10.000-an.

   Baca Juga: Tips Aman Naik Motor Bagi Pengendara Wanita Berhijab

"Kalau minyak rem kami ada yang tergantung kapasitas isinya. Ada yang satu botol Rp 10.000 bisa cuma buat tambah saja. Tapi kalau mau kuras, bisa habis 3 botol, jadi kurang lebih Rp 30.000-an lah," pungkasnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.