Royal Enfield Indonesia dikenal dengan dealer resminya di Pejaten, Jakarta Selatan selama beberapa tahun belakangan. Namun baru-baru ini, merek motor asal Inggris itu meresmikan dealer barunya di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Lantas bagaimana dengan dealer lamanya yang berlokasi di Pejaten?
Irvino Edwardly selaku Country Manager Royal Enfield Indonesia mengatakan pihaknya sudah tidak lagi bekerjasama dengan PT Distributor Motor Indonesia. Seperti yang telah diberitakan, kini pabrikan motor Inggris itu sudah menggandeng PT Nusantara Batavia International sebagai mitranya. Sehingga hal ini mengartikan dealer Pejaten sudah tidak lagi melayani Royal Enfield.
Baca Juga: Royal Enfield Resmikan Main Dealer Baru di Jakarta
Bersama mitra barunya, Royal Enfield Indonesia berencana untuk membuka beberapa dealer baru dalam kurun waktu enam bulan ke depan. Dealer baru disebutkan oleh Vimal Sumbly selaku Head APAC Business Markets akan dibuka pada kota-kota besar di Indonesia. Harapannya dealer di berbagai kota akan membantunya untuk mendekatkan diri kepada penggemar motor di seluruh Tanah Air.
Baca Juga: Beli BMW F 900 R, Kira-Kira Berapa Lama Motor Sampai Di Rumah?
Sebagai tambahan informasi, main dealer Royal Enfield di Pondok Indah menghadirkan line-up lengkap dari merek asal Inggris itu. Selain line-up motor baru, dealer ini juga menunjukkan hasil karya modifikasi kustom dari bengkel tertentu. Layanan servis telah dilengkapi oleh 6 bay yang siap melayani motor konsumen.