Komparasi Harga Motor Sport 2-Silinder 250 cc Jepang

Dipublikasikan : Kamis, 13 Agustus 2020 13:00
Penulis : Brian

Persaingan motor sport dengan mesin 250 cc, 2-silinder saat ini terus berlanjut, terutama setelah Honda meluncurkan CBR250RR SP. Dengan demikian, kira-kira mana yang lebih bersaing secara harga?

Komparasi Harga Motor Sport 2-Silinder 250 cc Jepang

Persaingan motor sport dengan mesin 250 cc, 2-silinder saat ini terus berlanjut. Terutama setelah Honda meluncurkan CBR250RR SP Quick Shifter pekan lalu. Sejumlah pabrikan lain pun langsung menjadi pesaingnya, seperti Yamaha dengan YZF-R25 dan Kawasaki dengan Ninja 250 FI. Dengan demikian, kira-kira mana yang lebih bersaing secara harga?

Honda CBR250RR hadir dengan rentang varian yang cukup banyak di kelas 250 cc 2-silinder, yakni STD, ABS, dan SP. Varian STD paling murah dibanderol dengan harga Rp 61,6 juta, varian ABS dibanderol paling murah Rp 72,7 juta. Sedangkan varian termahal, yakni SP dibanderol paling murah Rp 76,7 juta dan paling mahal Rp 77,3 juta.

Kemudian, Yamaha YZF-R25 ditawarkan hanya dalam rentang dua varian saja, yakni ABS dan Standard. Pada varian standard, motor yang diluncurkan di tahun 2018 ini dibanderol seharga Rp 61,6 jutaan. Sedangkan di varian ABS, motor ini dibanderol seharga Rp 68,1 jutaan.

   Baca Juga: Akan Meluncur di Indonesia, Bagaimana Kualitas Motor Listrik MBI?

Varian terbanyak dihadirkan oleh Kawasaki dengan Ninja 250 FI pilihan Standar, ABS SE Smart Key, SE MDP Smart Key, dan SE. Pada varian termurah, motor ini dibanderol seharga Rp 64,1 juta, varian SE MDP Smart Key dibanderol paling murah seharga Rp 67 juta. Sedangkan varian SE dibanderol paling murah Rp 65,4 juta dan SE ABS Smart key dibanderol seharga Rp 77 juta.

Jika ditarik kesimpulan, banderol termurah dihadirkan oleh Honda CBR250RR STD dan Yamaha YZF-R25 Standar. Sementara banderol tertinggi dihadirkan oleh Honda CBR250RR SP Quick Shifter yang memiliki selisih harga Rp 300 ribu dengan Kawasaki Ninja 250 FI SE ABS Smart Key.

   Baca Juga: KTM RC 390 Model 2021 Tertangkap Kamera di Eropa, Fairing Berubah!

Sebagai tambahan informasi, keseluruhan harga banderol motor di atas diperoleh melalui website resmi masing-masing merek. Harga merupakan patokan untuk on the road Jakarta saja. Perubahan harga dapat terjadi sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan dari pihak pabrikan.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 8 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Berita | 11 jam yang lalu

Daftar Harga Terbaru Motor Royal Enfield di Indonesia 2025

Bagi pecinta motor retro dan adventure, Royal Enfield menawarkan pilihan menarik untuk semua kebutuhan berkendara.

Berita | 12 jam yang lalu

Daftar Harga Motor Matik Suzuki April 2025, Banyak Pilihan

uzuki Indonesia terus memperlihatkan komitmennya dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat tanah air, Mulai dari skuter ekonomis hingga premium

Berita | 13 jam yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 14 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Beranda Trending Motor Listrik