Juara dunia enam kali World Superbike yaitu Jonathan Rea turut menguji Kawasaki Ninja ZX-10R terbaru. Motor sport terkencang Kawasaki itu dijajal di sirkuit Jerez, Spanyol. Dirinya pun memberikan sedikit testimoni mengenai rasa berkendara motor tersebut.
Dilansir dari Visordown, Jonathan Rea memulai pengetesan dari melakukan penjelasan terkait Kawasaki ZX-10R terbaru. Dirinya juga menjelaskan mengenai motor balapnya yang digunakan oleh Kawasaki Tim Racing di World Superbike. Tentunya model terbaru ini memiliki sejumlah ubahan dibandingkan versi lama.
Baca Juga: VIDEO: Yamaha WR 155R Test Ride dan Review – Indonesia | OtoRIder
"Rasio gigi lebih pendek dan rendah pada NInja yang memberikan akselerasi lebih baik dan throttle yang lebih tajam dari bagian bawah. Kaliper Brembo depan M50 dan silinder master disematkan untuk menghentikan motor yang sangat cepat itu agar tidak meleset," ujar Rea.
Baca Juga: Meluncur Generasi Baru, Honda PCX 150 Resmi Disuntik Mati!
Sebagai tambahan informasi Kawasaki Ninja ZX-10R dibanderol dengan harga mulai dari £ 15.799 atau setara Rp 298 juta. Sementara untuk Kawasaki Ninja ZX-10RR untuk tim balap tersedia seharga £ 24.799 atau setara dengan Rp 468 juta. Sedangkan untuk edisi performa dibanderol seharga £ 25,599 atau setara Rp 483 juta.