Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Catat! Ini Daftar Bengkel Resmi Konversi Motor Listrik

Selasa, 27 September 2022
Gemilang Isromi Nuar

Saat ini pemerintah tengah mengatur perpindahan motor mesin bensin ke listrik. Hal tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor PM 65 Tahun 2020 tentang Konversi Sepeda Motor dengan Penggerak Motor Bakar Menjadi Sepeda Motor Berbasis Baterai.

Dalam menjalankan program elektrifikasi tersebut, sudah ada sejumlah bengkel yang memiliki izin untuk melakukan konversi motor listrik, termasuk universitas atau kampus tertentu.

          Baca Juga: Motor Bensin Dikonversi Jadi Listrik, Ini Kewajiban yang Harus Dilakukan

Berdasarkan data dari Direktorat Jenderal Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Darat, saat ini terdapat beberapa bengkel sepeda motor konversi yang telah tersertifikasi. Meskipun belum banyak, tapi sudah ada di beberapa kota besar di Indonesia yaitu: 

1. Litbang ESDM: Jl. Pendidikan, Pengasihan, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 
2. PT Braja Elektrik Motor: Jl. Keputih Tegal No. 28, Keputih, Sukolilo, Surabaya 
3. Elders Garage: Jl. Pangeran Antasari No. 36, Jakarta Selatan 
4. Juara Bike (Selis): Jl. Raya Serang Km 14,2, Pasir Gadung, Cikupa, Tangerang, Banten 
5. Kampus ITS Surabaya 
6. PT Nagara Sains Konversi: Treasury Tower Lantai 7, District 8, SCBD, Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52-53, Jakarta Selatan 
7. PT Handhika Garda Parama: Jl. Raya Mabes Hankam No. 28, Setu, Cipayung, Jakarta Timur

             Baca Juga: Konversi Motor BBM ke Listrik Masih Mahal dan Tak Dapat Garansi

Guna menambah bengkel resmi konversi, Kemenhub juga masih membuka kesempatan kepada praktisi, modifikator, ataupun mahasiswa untuk mengajukan bengkelnya menjadi rekanan untuk melakukan konversi.

Saat ini biaya untuk melakukan konversi sepeda motor BBM ke listrik masih cukup tinggi yaitu sekitar Rp 15 juta. "Diperkirakan biaya konversi dengan kondisi harga dunia yang lagi naik senilai Rp 15 juta per unit kendaraan,” kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif.

Motor listrik konversi juga tidak boleh sembarangan mengaspal, namun harus terlebih dulu memiliki Sertifikat Uji Tipe (SUT) serta Sertifikat Uji Tipe Kendaraan Bermotor (SRUT).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Berita | 13 jam yang lalu

Harga BBM Shell, Vivo, dan BP-AKR Naik, Pertamina Tetap Sama

Motor Listrik | 15 jam yang lalu

Seharga Ponsel, ZPT Nimbuzz Jadi Motor Listrik Termurah di PEVS 2024

Motor Listrik | 18 jam yang lalu

Tawarkan Baterai Lokal, Harga Motor Listrik Gesits Bisa Murah

Motor Listrik | 20 jam yang lalu

Dukung Ekosistem Hijau, Kymco Pajang Motor Listrik di PEVS 2024

Berita | 1 hari yang lalu

Punya Tiga Warna Baru, Ini Spesifikasi Yamaha FreeGo 125
Beranda Trending Motor Listrik