Juara Balap Ketahanan, Yamaha Racing Indonesia Beri Donasi ke Panti Asuhan

Dipublikasikan : Rabu, 26 Oktober 2022 12:00
Penulis : Ruslan Abdul Gani

Tim Yamaha Racing Indonesia berhasil menjadi pemenang di kelas 150 cc pada ajang Yamaha Endurance Festival 2022 yang digelar di Sirkuit Sentul, Bogor.

Juara Balap Ketahanan, Yamaha Racing Indonesia Beri Donasi ke Panti Asuhan

Tim Yamaha Racing Indonesia berhasil menjadi pemenang di kelas 150 cc pada ajang Yamaha Endurance Festival 2022 yang digelar di Sirkuit Sentul, Bogor akhir pekan kemarin. Sebagai tanda syukur, hadiah dari kemenangan tersebut didonasikan ke Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama 1, Jakarta Timur pada Senin (24/10).

Minoru Morimoto selaku President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menjelaskan donasi tersebut ditujukan agar masyrakat Indonesia juga turut merasakan kegembiraan dan kemenangan tim. 

   Baca Juga: Kenali Potensi Bahaya Ban Kurang Angin Saat Hujan

"Tujuannya sederhana, kami dapat hasil yang bagus di balapan dan kami tidak butuh uangnya, yang penting anak-anak di panti asuhan sehat dan bahagia," ujar Minoru Morimoto.

Donasi yang diberikan oleh tim balap Yamaha itu berupa santunan uang tunai sebesar Rp 15 juta dan juga bingkisan makanan kepada anak-anak penghuni panti. 

Minoru juga berharap para anak panti asuhan bisa lebih bahagia. "Harapannya terbaik dan mudah-mudahan mereka lebih bahagia, karena saya juga memiliki empat orang cucu," ucap Minoru.

Dalam acara tersebut turut hadir Shu Sato sebagai President Director Zuttoride Indonesia, Toshiyaki Maeda selaku Deputy Director CS Division YIMM, dan Adji Antoko yang merupakan Kepala Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama 1. 

   Baca Juga: Kenali Bedanya Kampas Rem Aftermarket Murah dan Orisinal di Motor

Ajang Yamaha Endurance Festival 2022 sendiri diikuti oleh 68 peserta. Terbagi dalam tiga kelas, yakni 155 Community, 250 Community, dan 250 Pro. Event tersebut merupakan balap ketahanan dengan menggeber motor selama dua jam.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Sport | 11 menit yang lalu

Honda dan Yamaha Gelar Uji Coba Privat Dua Hari di Valencia

Dua pabrikan Jepang, memanfaatkan konsesi melakukan uji coba pribadi di Sirkuit Ricardo Tormo, dengan pembalap penguji mereka untuk menyempurnakan mesin mereka.

Berita | 3 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 4 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 5 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Berita | 6 jam yang lalu

Ducati Panigale V4 Lamborghini, Hasil Kolaborasi Dua Pabrikan Eksotik Italia

Dua merek ikonik Italia, berkolaborasi menciptakan kreasi unggulan khas, yang akan menggabungkan beragam nilai-nilainya.

Beranda Trending Motor Listrik